White Sands movie merupakan film dengan genre thriller kriminal Amerika yang tayang tahun 1992 silam.
Penggarap untuk film tersebut adalah sutradara bernama Roger Donaldson dengan jajaran bintang ternama.
Adapun pemeran dalam film antara lain Mary Elizabeth, Willem Dafoe, Samuel L. Jackson, Mastrantonio serta Mickey Rourke.
Film White Sands mengisahkan tentang seorang sheriff yang berada di kota kecil barat daya Amerika Serikat.
Kemudian sheriff tersebut menemukan sebuah mayat di padang pasir bersama koper berisi uang sebesar $500.000.
Tayangan White Sands movie menghabiskan anggaran mencapai $22 juta dengan pencapaian sebesar $18 juta saja.
Cerita White Sands Movie
Kisah White Sands movie berawal kala Sheriff Ray Dolezal yang merasa bosan tengah menyelidiki kasus bunuh diri di padang pasir.
Mayat tersebut bernama Bob Spencer yang tepat di samping tubuhnya terdapat koper berisi $500.000.
Selama otopsi berlangsung, mereka menemukan secarik kertas yang bertuliskan nomor telepon.
Kemudian Delozal menyamar sebagai Spencer dengan menelpon nomor tersebut lalu pergi ke pertemuan dengan pemilik nomor.
Lalu ia dirampok dan mereka perintahkan untuk bertemu dengan Gorman Lennox dalam sebuah restoran.
Salah satu agen FBI bernama Greg Meker mencegat Dolezal dan memberitahu dia kalau Spencer merupakan agen yang menyamar.
Kini Dolezal sudah kehilangan uangnya dan Meeker menyarankannya agar terus menyamar sebagai Spencer.
Tujuannya agar bisa mendapatkan uangnya kembali atau membantu FBI menangkap Lennox.
Dolezal lalu bertemu dengan Lennox dan rekan kayanya yang bernama Lane Bodine.
Dari pertemuan tersebut ia mengetahui kalau uang tersebut untuk mempersenjatai para pejuang kebebasan sayap kiri Amerika Serikat.
Para pedagang senjata menawarkan senjata untuk Lennox dan Dolezal namun menuntut tambahan sebesar $250.000.
Di sisi lain dua agen FBI mencurigai Dolezal membunuh Spencer lalu mencuri uangnya.
Karena itulah Dolezal terpaksa mengaku kepada agen FBI lain kalau dia sebenarnya bukanlah Spencer.
Namun ia tetap setuju untuk membantu mengumpulkan uang lantaran dia menemukan sang sheriff sebagai rekan alternative terbaik.
Akhir kisah White Sands movie menampilkan Dolezal meninggalkan uang $500.000 asli sehingga para agen FBI akan berhenti menyelidikinya.
Penilaian Untuk Film White Sands
Berdasarkan 16 penilaian White Sands movie di situs Rotten Tomatoes, sebesar 44% kritikus memberikan peringkat 5.5 dari 10.
Salah satu kritikus mengungkap White Sands merupakan film yang alurnya mudah tertebak.
Selain itu mereka menganggap ketika Lennox secara tiba-tiba menjadi agen CIA terasa begitu membingungkan.
Sementara itu kritikus lainnya mengatakan cerita film tidak menjelaskan alasan karakter Dafoe mempunyai obsesi mengetahui kebenaran dari kematian Bob.
Masih ada juga keanehan lainnya yang tak dapat penulis jelaskan namun terlihat dalam film.
Contohnya saat Mastrantonio merasa jatuh cinta dengan karakter bernama Dafoe tanpa adanya alasan jelas.
Ada juga kritikus lain memberikan film White Sands dua bintang saja dan menyebut film hanya mereka pertunjukkan dengan kompeten.
Sedangkan bagi penonton cerita ini merupakan ide bagus yang menggabungkan film Barat dan noir.
Namun sang sutradara dan penulis skenario tidak benar-benar mengeksplorasi kemungkinan dalam seluruh film.
Tampaknya kedua pihak itu lebih tertarik untuk membuat pernyataan tersirat daripada pernyataan sesungguhnya.
Tetapi dari sinematografi terbilang bagus dengan hasil rekaman dari kamera yang menukik.
Berkat hal tersebut pihak produksi berhasil menyajikan pemandangan gurun yang dramatis seperti iklan mobil pada umumnya.
Sayangnya sisi sinematografi tersebut tidak membantu banyak untuk memperbaiki penilaian bagi filmnya.
Kendati demikian White Sands movie bisa menjadi pilihan penggemar film kriminal thriller di tahun ini.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.