Artikel

Viral Aksi Bullying Terhadap Anak Kecil, Jilbabnya Sampai Ditarik-Tarik

Reportasee.com – Viral aksi bullying terhadap anak kecil, jilbabnya sampai ditarik-tarik.

Sebagai orang yang lebih tua, seharusnya memiliki kesadaran untuk memberikan contoh yang baik bagi orang yang jauh lebih muda.

Selain memberi contoh, orang yang lebih tua juga selayaknya memberikan perlindungan dan kasih sayang.

Jangan seperti aksi orang-orang dalam video yang viral ini.

Seorang anak kecil terekam kamera mengalami kejadian yang tidak menyenangkan.

Sekelompok gadis remaja melancarkan aksi bullying kepada anak perempuan itu.

Aksi bullying tersebut pun terekam dan menjadi topik hangat perbicangan netizen.

Melalui akun Instagram @kamerapengawasa.id terlihat seorang anak kecil yang tak berusaha melawan saat seorang remaja menarik-narik jilbabnya.

Peristiwa dalam video yang terunggah pada hari Minggu 9 Januari 2022 tersebut terjadi di Taman Parit Nanas Siantan Kota Pontianak.

“Video berupa aksi bullying kepada anak kecil oleh gadis remaja di Taman Parit Nanas Siantan Kota Pontianak” Tulis akun @kamerapengawas.id dalam keterangan captionsnya.

Tiba-tiba Datang dan Mengganggu

Video tersebut merekam serang gadis kecil yang awalnya sedang duduk sendirian.

Ia duduk santai di dekat sebuah gerobak.

Tak ada angin, tak ada hujan, sekelompok remaja tiba-tiba datang dan langsung melancarkan aksi bullyingnya.

Remaja tersebut melontarkan berbagai kata tidak pantas kepada gadis cilik yang kala itu menggunakan jilbab hijau dengan bawahan panjang berwarna krem.

Tak hanya melontarkan kata-kata tidak pantas, kawanan remaja tersebut juga berusaha menarik-narik jilbab gadis kecil itu.

Berulang kali remaja ini berusaha menyentuh wajah adik kecil dan menutupinya dengan jilbab.

Ketakutan, gadis tersebut nampak lemah dan tak kuasa untuk melawan.

Berulang kali ia merapihkan jilbabnya, kemudian remaja badung itu menariknya kembali.

Pelaku sampai menunjuk wajah adik kecil sebelum akhirnya berteriak dan menarik jilbabnya kembali.

Merasa terganggu, adik kecil berusaha berteriak sambil merapihkan jilbabnya.

Sumber lain mengatakan bahwa peristiwa tersebut sebenarya terjadi pada hari Rabu, 5 Januari 2022 dan terjadi di tempat yang sama.

Viralnya berita ini membuat polisi segera bergerak mengamankan pelaku.

Kini pelaku sudah diamankan oleh pihak kepolisian Pontianak Utara, Pontianak, Kalimantan Barat.

Total terdapat 4 remaja yang menjadi pelaku aksi bullying.

Meski sudah meminta maaf, keluarga korban tetap ingin melanjutkan ke jalur hukum.

Perilaku seperti ini memang harus mendapatkan tindakan tegas, baik dari korban, masyarakat sekitar dan juga pihak terkait lainnya.

Bagaimanapun bullying adalah tindakan yang tercela, meninggalkan trauma bagi korbannya.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button