Artikel

Trading Saham Makin Digandrungi Semua Kalangan

Dewasa ini dunia trading kian marak di pasaran banyak para trader pemula yang ingin menjajal sirkuit dunia trading di berbagai jenis salah satunya yaitu saham, Forex dan Kripto. Banyak Pialang/Broker yang menawarkan untuk membantu trading bahkan kita juga bisa online sendiri melalui sebuah aplikasi trading menggunakan aplikasi yang terpercaya.

Trading sendiri memiliki beberapa jenis, yaitu saham, forex atau foreign exchange yang berarti jual beli mata uang asing, atau mata uang dalam bentuk kripto yang sedang ramai di perbincangkan setelah cuitan dari Elon Musk di Twitternya, dan trading emas.

Trading saham diartikan sarana jual beli saham yang ditujukan guna memperoleh peruntungan dari modal sebelumnya dengan menambah perolehan atau profit di akhir. Saham sendiri adalah surat berharga yang menandakan kepemilikan perseorangan atau ekuitas perusahaan.

Perlu dibedakan antara trading saham dan investasi saham

Trading Saham, hanya terfokus mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya dari pergerakan harga saham dalam waktu yang singkat, trader mempertahankan holding untuk mencapai profit sehingga mengharuskan cut loss pada waktu tertentu sesuai pergerakan market agar tidak merugi.

Investasi Saham, Investasi saham adalah pemilikan atau pembelian saham-saham perusahaan oleh suatu perusahaan lain atau perorangan dengan tujuan untuk memperoleh pendapatan tambahan diluar pendapatan dari usaha pokoknya. Jadi saham merupakan salah satu instrumen pasar modal yang diperbandingkan di lantai bursa efek, yang digunakan bagi perusahaan untuk kelangsungan hidup perusahaan dalam membutuhkan dana dari masyarakat (Subroto, 1986).

Banyak perusahaan pialang berjangka yang sedang berkembang namun harus diperhatikan apakah sudah terferifikasi oleh BAPPEBTI (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi), sebuah lembaga pemerintah di bawah Menteri Perdagangan Republik Indonesia yang bertugas mengawasi dan mengatur perdagangan berjangka. Pendiriannya didasarkan pada UU No. 32 Tahun 1997 tentang Perdagangan Berjangka Komoditi. Situs Bappebti dapat diakses pada http://bappebti.go.id, sedangkan kantornya berlokasi di Gedung Bappebti Lt. 3-5, Jl. Kramat Raya No. 172, Jakarta 10430.

Jangan sampai kita menggunakan broker abal-abal atau tidak bertanggungjawab yang belum terdaftar di BAPPEBTI karena akan merugikan bagi para trader.

Sebelum memulai Trading saham banyak yang perlu di perhatikan diantaranya yaitu :

  • Memiliki Modal

Modal merupakan syarat mutlak untuk memulai trading, bisa dimulai dari jumlah kecil hingga besar tergantung berapa yang akan di beli atau di tanamkan di pasar saham, kita harus memiliki management yang  bagus untuk menganalisa, mengantisipasi modal agar tidak mengalami kerugian dengan cara mahami pergerakan di pasar modal.

Setiap pialang atau broker memiliki minimum pembelian dalam menjalankan market saham, bagi para Pemula gunakan modal minimum untuk meminimalisir loss.

  • Pengetahuan Market dan pemahaman Trading

Sebelum memulai trading pelajarilah terkait market saham, pemahaman tentang trading serta carilah informasi terkait pergerakan market akan naik atau turun dalam periode yang akan datang, Sehingga ketika menjalankan trading akan mendapatkan posisi menguntungkan bagi para trader.

  • Memilih Pialang atau Broker yang tepat

Jual beli efek bisa di bantu oleh pialang atau broker sebagai perantara antara pemilik modal dengan pasar saham.

Broker akan merekomendasikan saham apa yang bagus dan kapan waktunya kita membeli atau transaksi saham di market dengan analisis yang kuat dan berdasarkan prediksi dari naik turunnya pasar modal.  

Trading Emas masih menjadi primadona karena liquiditasnya yang tinggi sehingga bisa menghasilkan profit yang setinggi-tingginya dalam waktu yang singkat namun sangat perlu di perhatikan karena untuk emas sendiri pergerakannya dengan hitungan second kita tidak boleh ceroboh dan harus memahami di pasaran, naik turunnya komoditas emas akan berpengaruh pada modal yang di tanamkan dan resiko yang akan di terima. Ketika pemilik modal ingin menggunakan komoditi emas maka Perhatikanlah up dan low nya market.

Bagi trader yang ingin mencari aman dan resiko kecil bisa mencoba dengan trading forex, trading ini lebih aman bagi pemula atau yang telah expert  di banding dengan emas nilai ya sangat cepat naik turunnya, trader harus mengenali berbagai mata uang yang ada di beberapa negara dan pergerakan nilai mata uang agar saat trading mendapatkan profit.

Istilah Pair merupakan sebagai patokan nilai tukar mata uang. Pair sendiri akan di pilih untuk trading forex, di seluruh dunia kurang lebih ada 47 Pair yang di perjual belikan di dunia forex, namun hingga saat ini yang masih unggul yaitu mata uang Eur/USD.

Saat bermain trading apapun jenisnya jangan terburu-buru atau terlalu agresif untuk mengambil langkah demi menaikan profit, selalu perhatikan market. Gunakan stop loss agar mematok batas ketika melakukan trading untuk membatasi kerugian.

Bagi para pemula bisa mencari referensi atau informasi sedetail mungkin dunia trading dan mempercayakan pada broker yang terpercaya serta selalu pantau pergerakannya jangan melepas sepenuhnya kepada broker tanpa di pantau oleh investor atau pemilik modal.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button