Artikel

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Flip 3 dan Z Fold 3

Reportasee.com – Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Flip 3 dan Galaxy Z Fold 3. Membicarakan teknologi memang tidak ada batasnya, selalu saja ada hal yang menarik untuk dikaji.

Begitupun dengan Samsung yang baru-baru ini meluncurkan produk terbarunya untuk menarik hati masyarakat.

Tak tanggung-tanggung, Samsung sekaligus mengeluarkan dua produk unggulannya, yakni ada Galaxy Z Flip 3 dan Z Fold 3.

Anda bisa memesannya secara online (pre-order), mulai tanggal 11-29 Agustus 2021. 

Lalu membutuhkan berapa banyak uang untuk bisa mendapatkan si smartphone kesayangan ini? daripada penasaran, yuk simak bersama.

Perusahaan Samsung sendiri telah menargetkan penjualannya dengan menampilkan Galaxy Z Flip 3 dan Z Fold 3 yang keduanya sama-sama menjadi ponsel lipat.

Nah untuk produk Samsung Z Flip 3 lebih dominan dengan mengangkat tema perpaduan gaya fungsionalitas.

Sementara Galaxy Z Fold  3 cenderung mempunyai kelebihan dari sisi produktifitas dengan kemampuan super multitugas tingkat lanjut. 

TM Roh Pimpinan Divisi Ponsel Samsung Electronic melakukan siaran langsung Galaxy Unpacked dalam peluncuran Galaxy Z Flip 3 dan Z Fold 3, pada Rabu (11/8/2021) malam.

Menurutnya, Produk Samsung siap menjadi sahabat untuk menghadapi berbagai perubahan di dunia.

Seperti halnya perkembangan teknologi Samsung Galaxy Z Flip 3 dan Samsung Galaxy Z Fold 3.

Keduanya menawarkan spesifikasi unik (ponsel lipat) dan memberikan kenyamanan terhadap konsumen sesuai kebutuhan. 

Samsung Galaxy Z Flip 3 dan Galaxy Z Fold 3

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3

Untuk spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3, perusahaan telah merancang layar depan dengan ukuran 4x lebih besar.

Dan melengkapinya dengan Samsung Pay melalui cover screen yang bisa anda akses dengan mudah.

Selain itu, dalam produk terbaru Samsung Galaxy Z Flip 3 juga menawarkan fitur-fitur terlengkap untuk konsumennya.

Seperti kamera yang kini anda bisa mengambil objek foto maupun video dalam kondisi smartphone tertutup. 

Sementara untuk fitur layar, Samsung Galaxy Z Flip 3 melengkapinya dengan fitur gaya refresh rate adaptif 120Hz.

Sedangkan kamera depan mengusung ukuran 10MP, dan dibelakangnya memiliki kamera ganda yang berupa lensa ultra-wide angle 123 derajat sebesar 12 MP serta lensa wide-angle 78 derajat 12 MP. 

Untuk memanjakan pengguna setianya, dari pihak Samsung menyajikan dua pilihan kapasitas penyimpanan, untuk produk Galaxy Z Flip 3 ykani 8GB+12GB dan 8GB+256GB. 

Nah produk keduanya, baik Samsung Z Fold 3 ataupun Galaxy Z Flip 3 perusahaan sudah melengkapinya dengan sertifikasi IPX8.

Anda bisa menenggelamkannya pada kedalaman 1,5 meter air tawar selama 30 menit. 

Dari fitur body smartphone, Samsung menggunakan bahan armor alumunium dan lapisan pelindung seperti Corning Gorilla Glass Victus. 

Rahasia dibalik kesuksesan Samsung yakni berhasil mempertahankan desain engsel yang tersembunyi di Hideway Hinge, kegunannya mendukung penggunaan Flex Mode, kemudian mampu melipat ponsel dengan sudut 75 sampai 115 derajat.

Selanjutnya ada teknologi pembersih seperti Sweeper, sehingga pada bagian engel mampu memperbarui bulu pembersih menjadi lebih pendek dan perangkat lebih tipis. 

Spesifikasi Produk Samsung Galaxy Z Fold 3

Lanjut pada produk terbaru yang kedua dari Samsung yakni Galaxy Z Fold 3, memanjakan penggunanya dengan body yang luas tanpa notch, berkat menggunakan teknologi kamera berbasic Under Display yang ditanam di layar handphone.

Samsung Galaxy Z Fold 3 mempunyai beberapa jumlah pixel di darah layar pada posisi tepat di atas kamera.

Sehingga mampu menampilkan layar menjadi lebih luas, dan sangat cocok bagi gamers. 

Samsung kembali mengejutkan konsumen dengan menggunakan interaksi layar yang lebih responsif tentunya.

Dan fitur refresh rate yang memberikan kemudahan untuk anda, apalagi terdapat Super Smooth 120 HZ.

Agar anda bisa menggunakan fitur refresh rate pada layar utama maupun layar depan handphone.

Ciri khas dari Samsung selanjutnya adalah memberikan kemampuan fitur S Pen yang sudah melekat di setiap seri Galaxy Note demi menunjang multitugas dan memudahkan dalam menyelesaikan semua pekerjaan.

Sementara untuk spesifikasi pada kamera depan atau cover screen, memiliki lensa untuk bisa swafoto dengan ukuran 10MP, dan dilengkapi sistem Under Display dengan resolusi 4MP. 

Sedangkan spesifikasi kamera belakang Samsung Galaxy Z Fold 3 mempunyai 3 buah kamera yang berukuran 12MP.

Dan masing-masing memiliki ultra-wide angle sebesar 123 derajat, wide-angle sebesar 83 derajat, dan lensa telefoto. 

Urusan warna, Samsung Fold 3 memiliki pilihan warna Phantom Green, Phantom Black, dan Phantom Silver, dan anda bisa memilihnya sesuai selera. 

Memori penyimpanan terdapat 128GB+ 256GB dan 128GB+256GB. 

Harga Produk Terbaru Samsung

Lalu bagaimana untuk harganya? Kedua produk Samsung baik Z Flip 3 maupun Galaxy Z Fold 3 anda bisa memesannya secara online melalui situs resmi samsung.com/id pada tanggal 11-19 Agustus 2021. 

Berikut kami telah merangkum daftar harga Samsung Galaxy Z Flip 3 dan Samsung Galaxy Z Fold 3, mengutip dari situs resmi Perusahaan Samsung Indonesia, Jumat (13/8/2021):

Daftar Harga Samsung Galaxy Z Flip 3

  • Samsung Z Flip 3 256GB+8GB, harga Rp. 15.999.000 atau Rp. 666.625 per bulan (cicilan).
  • Samsung Z Flip 3 128GB+8GB, harga Rp. 14.999.000 atau Rp.624.958 per bulan (cicilan).
  • Promo pre order untuk produk Samsung Z Flip 3, Gift Rp. 1.000.000 e-voucher dan Samsung Care+ 1 tahun senilai Rp. 2.739.000. 

Daftar Harga Samsung Galaxy Z Fold 3

  • Samsung Z Fold 3 256GB+12GB, harga Rp.24.999.000 atau Rp. 1.041.625 per bulan (cicilan)
  • Samsung Z Fold 3 512GB+12GB, harga Rp. 26.999.000 atau Rp. 1.124.958 per bulan (cicilan)
  • Pomo pre order Samsung Z Fold 3, Gift, Rp. 1.500.000 e-Voucher dan Samsung Care+ 1 tahun senilai Rp. 2.739.000. 


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button