Artikel

Samsung S21 FE Resmi Rilis di Indonesia, Simak Perbedaannya dengan Seri Terdahulu

Samsung S21 FE menjadi anggota baru keluarga Galaxy besutan Samsung.

Biasanya Galaxy Fan Edition atau FE rilis di akhir tahun dengan konsep sederhana.

Ini menjadi ponsel yang produsen rancang untuk para penggemar Samsung.

Karena itulah sederet fitur di Galaxy S21 FE 5G mengadopsi model premium dari Galaxy S21.

Tetapi ponsel ini mempunyai banderol yang lebih terjangkau sehingga dapat menjangkau penggemar lebih banyak.

Sayangnya, produsen Samsung belum merilis secara resmi terkait harga untuk seri Galaxy S21 FE 5G.

Berikut ini terdapat sejumlah fitur menarik yang bisa pengguna dapatkan dalam Galaxy S21 FE 5G.

  Empat pilihan warna dengan desain contour cut

Ponsel Galaxy S21 FE 5G mengusung desain unik yang bernama contour cut.

Ini tampak dari lensa vertical kamera di bagian belakang bodi yang menyatu bersama covernya.

Dengan demikian tak tampak ada penampang atau tonjolan untuk kamera. 

Bukan itu saja terdapat hingga 4 pilihan warna menarik yaitu Lavender, Graphite, Olive dan White.

  Layar lebih besar

Seri Samsung S21 FE memakai layar sebesar 6,4 inch FHD dengan Dynamic AMOLED 2 kali display.

Meskipun layarnya terbilang cukup besar, ponsel ini hadir dengan bodi tipis dengan ketebalan 7,9 mm.

Bukan itu saja, bagian layarnya imersif bersama screen ratio 19.5:9 sehingga membuat bazel tampak minim.

Sebagai pelengkap tambahan, layar depan ponselnya sudah mendapat perlindungan dari Gorilla Glass Victus.

  Fitur super fast charging

Ponsel Galaxy S21 FE 5G telah mendukung fitur berupa Super Fast Charging.

Fitur tersebut hadir dengan pengisian daya hingga 25W bersama kapasitas baterai sebesar 4.500 mAh.

Pengguna bisa mencapai daya ketahanan baterai lebih dari 50% dalam waktu 30 menit saja.

  Prosesor terbaru

Terdapat sejumlah kenaikan dalam Galaxy S21 FE 5G terbukti dengan prosesor yang tersemat yaitu Exynos 2100.

Perangkat Samsung S21 FE ini juga mendukung water resistance dengan sertifikat IP68.

Perbedaan Samsung S21 FE dengan Galaxy S21

Seri ponsel Galaxy S21 FE adalah varian versi murah dari pendahulunya yakni Galaxy S21 yang sudah meluncur awal tahun 2021 lalu.

Walaupun menjadi misteri, perangkat varian fan edition ini Samsung janjikan hadir dengan harga lebih terjangkau.

Selain itu terdapat sejumlah perbedaan dari kedua perangkat terbaru besutan Samsung ini.

  Perbedaan harga

Jika mengacu berdasarkan harga global, Galaxy S21 FE akan Samsung jual dengan harga 749 euro.

Harganya sendiri kalau dalam rupiah senilai 12 juta untuk varian 8/128 GB.

Perangkat tersebut akan tersedia mulai tanggal 11 Januari tahun 2022 mendatang.

Sebagai perbandingan, seri Galaxy S21 pertama kali rilis di tanah air dengan harga 13 juta untuk versi 8/12 GB.

Harga lainnya yaitu 14 juta untuk 8/256 GB.

  Desain

Bukan hanya dari segi harga, Samsung S21 FE dan Galaxy S21 mempunyai perbedaan dari sederet aspek.

Dari sisi desain, bodi perangkat S21 FE tampak mengadopsi konsel yang serupa dengan modul kamera Galaxy S21.

Kendati demikian S21 FE hadir dengan tampilan bodi sedikit lebih bongsor daripada Galaxy S21 walaupun masih mempunyai ketebalan serupa.

  Kamera

Tampaknya Samsung memangkas spesifikasi di bidang fotografi S21 FE terbelih pada konfigurasi kamera telephoto yang mereka usung.

Seri S21 FE lengkap dengan kamera telephoto dengan resolusi 8MP yang mendukung hingga 30 kali space zoom.

Sementara Galaxy S21 lebih unggul bersama kamera telephoto sebesar 64 MP dan lengkap dengan dukungan sampai 3 kali hybrid zoom.

Resolusi pada kamera depan Galaxy s21 terbilang lebih tinggi hingga 32 MP.

Sedangkan Samsung S21 FE hanya mengandalkan kamera selfie dengan resolusi 10 MP.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button