ReportaseeJATENG.com – Berhenti merokok atau melepaskan diri dari kecanduan rokok menjadi tantangan tersulit bagi para perokok aktif.
Pasalnya rokok menjadi salah satu barang yang tidak pernah bisa jauh dari genggaman kaum pria.
Tidak heran jika sebagian besar orang khususnya berjenis kelamin pria memiliki kebiasaan menghisap rokok.
Bahkan para perokok aktif juga mengaku akan merasa berbeda seperti mulut terasa pahit atau hampar jika sehari tidak menghisap rokok.
Padahal kegiatan ini sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh, hingga bisa menyebabkan penyakit kanker.
Tidak hanya berimbas bagi para perokok aktif, namun bahaya dari asap rokok juga bisa membahayakan orang di sekitar.
Dan sudah banyak study yang meneliti mengenai dampak asap rokok yang lebih berbahaya bagi perokok pasif.
Meskipun susah, berikut langkah yang bisa kita terapkan agar lebih mudah untuk berhenti melakukan kegiatan tersebut.
Pola Makan Sehat
Menghisap rokok mungkin menjadi kegiatan yang menyenangkan bagi para perokok aktif untuk dilakukan sehari-hari.
Sering kali para perokok melakukan kegiatan ini saat pagi hari sebagai teman ngeteh atau ngopi, dan bisa juga setelah makan.
Banyak perokok aktif yang bilang bahwa dengan melakukan kegiatan ini tubuh bisa menjadi lebih hangat.
Namun tahukah kamu? Kandungan nikotin dalam rokok bisa mempengaruhi pola makan sehari-hari kita.
Sehingga pola makan menjadi buruk dan sering mengkonsumsi makan yang tidak baik untuk kesehatan tubuh.
Selain itu kita juga akan semakin kecanduan untuk menghisap rokok dan lebih sulit untuk berhenti merokok.
Meskipun begitu kita harus mulai mengatur pola makan agar bisa kembali memberikan nutrisi bagi tubuh.
Perbanyak makan buah-buahan dan sayur-sayuran yang sehat bisa membantu melepaskan zat nikotin dalam tubuh.
Zat kimia yang terserap oleh tubuh bisa berkurang dan hilang secara perlahan dengan banyaknya vitamin yang kita konsumsi.
Dengan pola makan yang sehat kita juga bisa lepas dari kebiasaan menghisap rokok yang berbahaya.
Terapi Untuk Berhenti Merokok
Cara kedua yang bisa kita lakukan untuk membantu diri sendiri atau keluarga yang memiliki kebiasaan ini adalah terapi.
Banyak jenis terapi yang bisa kita gunakan untuk memudahkan dalam melepas kecanduan dari rokok.
Mulai dari terapi medis hingga non medis bisa kita terapkan sesuai yang kita butuhkan agar lebih cepat bereaksi.
Salah satu caranya dengan melakukan terapi penggantian nikotin menggunakan beberapa media pendukung.
Secara medis menyebut terapi ini dengan sebutan NRT atau Nicotine Replacement Therapy.
Media yang kita gunakan bisa berupa NRT yang berbentuk tablet, plester, permen karet, semprotan mulut, atau semprotan hidung.
Dengan menggunakan terapi ini tubuh akan secara perlahan melepaskan zat nikotin ke pembuluh darah.
Terapi NRT atau penggantian nikotin ini tidak memiliki kandungan karbon monoksida atau zat kimia lainnya yang berbahaya.
Sehingga aman bagi tubuh serta membantu tubuh untuk berhenti merokok dengan lebih mudah.
Kebiasaan lain yang bisa membantu kita adalah minum menggunakan sedotan yang membantu melepas hasrat untuk menghisap rokok.
Menyusun Daftar Alasan
Melepaskan diri dari kecanduan rokok merupakan hal tersulit bagi sebagian besar perokok aktif.
Meskipun sudah mencoba berhenti baik secara spontan maupun menggunakan media pengganti tetap saja tidak berhasil.
Sehingga berujung dengan kembali melakukan kegiatan menghisap rokok untuk mengisi waktu sehari-hari.
Oleh karena itu kita harus membuat alasan kuat untuk bisa menghentikan kebiasaan menghisap rokok.
Istilah lainnya adalah mencari tekad kuat untuk memudahkan kita dalam menghentikan kebiasaan merokok.
Oleh karena itu kita harus mencari beberapa alasan kuat yang mampu memotivasi tindakan kita.
Setelah mendapatkan alasan yang kuat dan bisa berpengaruh, kita bisa membuat daftar dari alasan-alasan tersebut.
Dengan begitu akan lebih mudah bagi kita untuk berhenti, dan akan ada alasan untuk kita tidak kembali pada kebiasaan merokok.
Peran Keluarga Dan Teman
Selain melakukan langkah dari diri sendiri, peran keluarga serta teman juga bisa membantu.
Keluarga atau teman bisa membantu para perokok aktif untuk bisa berhenti merokok melalui sebuah dukungan.
Selain itu peran orang lain terdekat bisa membantu memperingati para perokok aktif apabila ingin kembali merokok.
Tidak hanya itu, mengisi waktu luang bersama keluarga atau orang terdekat bisa membuat para perokok aktif melupakan kebiasaannya.
Kebiasaan untuk merokok akan teralihkan dengan kesibukan kumpul bersama orang terdekat.
Oleh karena itu orang terdekat juga sangat berperan dalam langkah kita untuk menghilangkan kebiasaan merokok.
Masih banyak cara lain yang bisa gunakan untuk menghilangkan kebiasaan buruk ini dari kehidupan kita.
Dengan menghentikan kebiasaan merokok akan lebih baik bagi kesehatan kita serta orang disekitar kita.
Hal ini karena dalam rokok mengandung nikotin dan zat kimia lain yang berbahaya bagi tubuh.
Tidak heran jika tercantum peringatan pada setiap bungkus rokok agar membuat para perokok lebih waspada dalam penggunaannya.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.