Berita

Pelayanan KB Sejuta Akseptor, Ciamis Sasar 5.384 Peserta

Reportasee – Pemkab Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan pelayanan KB sejuta akseptor pada hari Rabu tanggal 15 Juni 2022. Kegiatan tersebut serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia, dan merupakan program BKKBN pusat.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Ciamis, Drs Dian Budiyana M.Si mengatakan, Kabupaten Ciamis ditargetkan mendapat 5.384 akseptor.

“Target tersebut kita sebar di semua tempat pelayanan KB termasuk Puskesmas, selama satu hari harus tercapai target 5.384,” ujar Dian, Senin (4/7/2022).

Adapun pelayanan KB yang diberikan, yakni pil, suntik, kondom, implant,  IUD, MOW dan MOP.

“Kegiatan pelayanan KB sejuta akseptor ini dalam rangka peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas),” katanya.

Sasaran pelayanan KB ini lanjut Dian, yakni pasangan usia subur. “Sasarannya ada yang peserta KB baru, ataupun mereka yang sebelumnya sudah jadi akseptor dam melanjutkan kepesertaan,” jelas Dian.

Ia menyebut, jika tingkat kesadaran KB di Ciamis selama ini terbilang cukup tinggi.

“Alhamdulillah untuk target dalam pelaksanaan sejuta akseptor KB di Ciamis bisa tercapai,” pungkasnya. (Jujang)


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button