ReportaseeJATENG.com – Oddie Agam masuk rumah sakit pada Rabu, 6 Oktober 2021 ketena kondisi yang memburuk hingga kritis.
Sebagai salah satu musisi legendaris tanah air, sosok Bang Oddie panggilan akrabnya sudah tidak asing lagi terdengar.
Dan nama Bang Oddie sempat populer pada era 1980an baik sebagai penyanyi maupun pencipta lagu hits masa itu.
Beberapa artis terkenal tanah air sering kali membawakan lagu ciptaan dari sang musisi legendaris ini.
Kini nama Bang Oddie kembali bergema di tengah masyarakat tanah air, namun bukan karena karyanya.
Melainkan kondisi terkini sang musisi yang memburuk hingga harus menjalani perawatan di rumah sakit.
Kabar tentang kondisi Oddie Agam pertama kali di publikkan oleh Stanley Tulung melalui postingan di akun Instagram pribadinya.
Bahkan Stanley juga mengabarkan bahwa kondisi sang musisi tengah kritis di ruang ICU beberapa saat setelah postingan tersebut.
Sosok Musisi Legendaris
Memiliki nama asli Imran Madjid, musisi legendaris ini merupakan orang asli Meda yang lahir pada tanggal 19 Maret 1953.
Bang Oddie memulai karier di Jakarta sebagai komponis sebuah film pada tahun 1984 yang berjudul Istana Kecantikan.
Selain itu Oddie Agam juga seorang penyanyi serta pencipta lagu pop yang hits pada tahun 1980an sehingga namanya sudah terkenal.
Bahkan salah satu Diva tanah air, Vina Panduwinata kerap kali menyanyikan lagu ciptaan Oddie dan berhasil populer.
Mulai dari lagu berjudul Wow, Surat Cinta, Bahasa Cinta, hingga lagu yang berjudul Logika sempat merebak di pasaran.
Berkarya sejak dulu, Bang Oddie termasuk musisi yang sudah banyak memiliki karya-karya epik dan populer.
Perihal kehidupan pribadi Bang Oddie Agam ternyata mantan suami dari Chintami Atmanegara yang dinikahi tahun 1988.
Dari pernikahan tersebut Bang Oddie dan Chintami telah memiliki seorang anak, namun pasangan ini bercerai tahun 1992.
Selang 22 tahun menyandang status sebagai duda, tahun 2014 Oddie kembali menikah dengan Almafilia hingga sekarang.
Oddie Agam Pernah Terserang Stroke
Seperti yang publik ketahui, mantan pasangan suami istri Chintami dengan Oddie tetap menjalin hubungan baik pasca bercerai.
Hal ini terlihat dari unggahan Chintami Atmanegara yang membagikan momen kebersamaan dengan sang mantan suami.
Tidak hanya dengan Oddie, dalam foto juga terlihat sosok istri dari Oddie Agam yang bernama Almafilia.
Dalam unggahan tersebut Chintami memberikan caption mengenai hubungannya dengan sang mantan suami.
Selain itu, aktris tanah air ini juga memohon doa agar Bang Oddie segera sembuh dari sakit stroke ringan.
Selang beberapa saat, Chintami Atmanegara mengimbuhkan keterangan bahwa kondisi Bang Oddie sudah membaik.
Alami Batuk Dan Sesak Nafas
Sosok musisi legendaris ini memang sudah terkenal dalam segala hal yang berbau musik.
Hal tersebut terlihat dari banyaknya karya yang telah Bang Oddie ciptakan dan populer sejak tahun 1980an.
Setelah beberapa tahun jarang terlihat di publik, kabar mengejutkan tersebar terkait kondisi sang musisi.
Sempat mengalami stroke ringan dan berhasil membaik, kini Oddie Agam dikabarkan tengah menjalani perawatan di Rs.
Pasalnya kondisi Oddie mengalami penurunan sehingga pihak keluarga langsung membawa ke RS Persahabatan, Jakarta Timur.
Sebelumnya Bang Oddie sempat mengalami batuk-batuk tetapi tidak bisa mengeluarkan dahak bahkan sampai sesak napas.
Beberapa setelah itu kondisi sang musisi lawas 68 tahun ini mulai menurun hingga mengkhawatirkan.
Kondisi Memburuk Dan Dilarikan Ke Rumah Sakit
Oddie Agam tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Persahabatan untuk berjuang melawan penyakitnya.
Gejala yang semula hanya batuk kering dan sesak berujung dengan semakin menurunnya kondisi sang musisi.
Sehingga pihak keluarga yang sangat mencemaskan kondisi Bang Oddie langsung membawa ke rumah sakit.
Bahkan sang musisi harus mendapatkan perawatan secara intensif di ruang ICU karena kesehatannya semakin tidak stabil.
Tidak heran jika Stanley Tulung dan Dhedy Dukun memohon doa untuk sang musisi kepada seluruh masyarakat.
Akan tetapi hingga sekarang penyebab memburuknya kondisi Bang Oddie belum bisa teridentifikasi oleh pihak medis.
Kritis Dan Menggunakan Alat Bantu
Merasa lega lantaran penyakit stroke ringan sudah membaik, namun sekarang kondisi Bang Oddie kembali memburuk.
Yang lebih mencemaskan terkait apa yang tengah di alami sang musisi belum bisa teridentifikasi oleh pihak medis.
Sehingga hal tersebut membuat bertanya-tanya banyak pihak yang sangat peduli dan sayang dengan sang musisi.
Tidak hanya mengalami batuk dan sesak napas, Oddie Agam juga mengalami kencing darah yang mengarah pada kondisi ginjal.
Setelah menjalani pemeriksaan ternyata kondisi ginjal sang musisi lawas juga sudah memburuk hingga menyebabkan kencing berdarah.
Sejak masuk rumah sakit dan kritis, Oddie Agam sudah menggunakan alat bantu pernapasan.
Bahkan menurut Stanley alat bantu tersebut akan di lepas jika kondisi Oddie tidak kunjung membaik hingga 7 Oktober 2021.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.