Artikel

Ini Mobil Sedan Honda yang Bisa Jadi Rujukan Anda

Sebagai salah satu produsen mobil ternama di Indonesia, Honda menjadi salah satu merek mobil yang memiliki banyak penggemar. Honda disebut sebagai salah satu penguasa market mobil Indonesia. Mobil sedan Honda menjadi tipe dengan basis penggemar yang cukup kuat.

Produk sedan milik Honda terbilang laris dan banyak para pecinta otomotif cari.  Aura elegan yang terpancar pada mobil ini membuatnya banyak menjadi incar. Berikut deretan mobil tipe sedan milik Honda yang bisa Anda jadikan referensi.

Honda City

Honda city merupakan salah satu tipe sedan milik Honda termurah di Indonesia. Mobil ini harga jualnya mulai dari 325 juta sampai 335 jutaan saja. Meski terkenal dengan harga murahnya, mobil ini memiliki fitur dan performa yang mengagumkan.

Mesin dengan kapasitas 1.5 liter yang lengkap dengan konfigurasi SOHC i-VTEC yang mampu menghasilkan tenaga hingga 120 PS pada putaran 6.600 rpm dan torsi 145 Nm pada 4.600 rpm. Tenaga dan torsi yang merupakan hasil oleh mobil ini terbilang cukup besar dan kuat.

Interior milik Honda City ini begitu mewah dan elegan. Beragam fitur canggih seperti layar sentuh berukuran 8 inci, paddle shift, dan cruise control tersemat di dalamnya. Tambahan fitur keselamatan seperti Stability Assist, Vehicle, Brake Assist, dan Dual SRS Airbag, juga ada di sini.

Honda Civic

Honda civic masuk dalam jajaran mobil sedan yang sudah cukup lama menetap di Indonesia. Posisinya sebagai medan medium menjadikan mobil ini banyak menjadi favorit. Versi hatchback dari Honda civic ini paling banyak menjadi incaran para penggemar otomotif.

Salah satu faktor yang mendasari banyaknya fans mobil civic adalah tipe atau modelnya beragam dan harga jualnya pun bervariasi. Berikut beberapa tipe Honda civic yang bisa Anda miliki.

Honda Civic Turbo

Tipe sedan civic satu ini sering menjadi idaman para anak muda. Desain eksterior yang sporty dan terkesan mewah ini menjadi salah satu kelebihan dari Honda Civic Turbo. Tidak hanya dari segi bodynya saja, mobil ini berbekai dengan mesin 1.5 liter VTEC Turbo yang dapat menghasilkan tenaga 173 PS.

Transmisi milik Civic Turbo ini sudah lengkap dengan CVT With Dream Technology dan dengan fitur Paddle Shift pada bagian kemudinya. Mobil ini harganya 500 jutaan. Harga yang sepadan dengan fitur, performa, dan tampilan mewah dari mobil ini.

Honda Civic Type R

Sedan sport milik Honda ini di pasaran harganya cukup fantastis yakni satu miliar rupiah. Bukan tanpa alasan, harga selangit ini tentunya sepadan dengan isi dari mobil ini. Mulai dari performa hingga body, Honda menyematkan teknologi-teknologi terbaiknya.

Mesin 2.0L dengan 4 silinder segaris, VTEC Turbo DOHC, 16 katup dan DBW menjadi bekal utama dari mobil besutan Honda ini. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 301 PS pada putaran 6.500 rpm dan torsi 400 Nm dengan putaran 2.500 rpm sampai 4.500 rpm.

Tenaga Turbo yang ada pada mobil ini sudah bergabung dengan tiga Mode Drive System sekaligus. Mode berkendara yang ada pada mobil ini adalah +R, Sport, dan Comfort. Honda Civic Type-R rancangannya layaknya mobil sport harian yang nyaman saat penumpang kendarai, sehingga sangat recommended.

Honda Accord

Mobil Sedan Honda satu ini sudah sangat terkenal di kalangan pecinta otomotif Indonesia. Desainnya yang mewah dan elegan membuat sedan ini harganya cukup fantastis yakni 664 jutaan. Mobil ini biasa menjadi langganan para eksekutif yang menginginkan sedan mewah dan elegan.

Performa mesin dari Accord ini juga patut diacungi jempol. Mesin 2,4L Inline 4 Cylinder, i-VTEC DOHC, 16 Valve + DBW dengan kapasitas 2.356cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 176 PS  dan torsi 225 Nm.

Di sektor interiornya, Honda melengkapi mobil ini dengan sparepart yang luar biasa mewah dan elegan sehingga penumpang dan pengemudi akan merasa nyaman saat berada di dalamnya. Tambahan layar sentuh berukuran 7.5 inci pada bagian dashboard akan mempermudah pengemudi dalam mengemudikannya.

Fitur lain seperti Paddle Shift, Audio Steering Switch, Cruise Control, AC Dual Zone, dan beberapa fitur lain membuat mobil ini semakin terlihat menawan. Untuk fitur keselamatan, Honda sudah menyematkan perlengkapan canggih sehingga pengguna bisa lebih nyaman saat menggunakannya.

Honda Prelude

Mobil sedan milik Honda yang satu ini populer di tahun 1990an, jadi sudah cukup tua. Kendati sudah cukup lama dan antik, nama Honda Prelude ini menjadi cukup asing di telinga masyarakat. Honda Prelude ini terbilang sebagai mobil ‘antik’ karena cukup jarang ditemukan di zaman sekarang.

Sedan antik ini masuk dalam kategori sedan sport yang diperuntukkan para penggemar fun to drive. Umumnya, Honda Prelude ini hadir dengan transmisi manual dan otomatis. Tambahan sunroof membuat mobil ini tampak lebih mewah, jadi tampilannya lebih berkelas.

Demikianlah daftar tipe mobil sedan Honda yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Honda dikenal sebagai salah satu produsen mobil ternama dan hal ini dibuktikan dengan kepopuleran sedan miliknya di Indonesia.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button