Berita

4 Merk Sunscreen Serum yang Jadi Skincare Viral di Tiktok

Merk sunscreen serum berikut belakangan ini sedang menjadi salah satu skincare viral di Tiktok serta jadi buah bibir warganet.

Sesuai dengan namanya, jenis produk perawatan kulit tersebut merupakan hybrid atau gabungan dari dua produk skincare yaitu serum dan sunscreen.

Dengan kata lain, pilihan skincare viral di Tiktok ini tidak hanya mampu melindungi kulit dari paparan sinar terik matahari.

Selain itu produk tersebut juga bisa membantu merawat kulit dengan adanya formula terkonsentrasi.

Rekomendasi Merk Sunscreen Serum yang Viral

Beberapa beauty brand pun menawarkan produk sunscreen serum terbaiknya tidak terkecuali dari merek lokal.

Merangkum dari banyak sumber, berikut adalah rekomendasi merk sunscreen serum yang dapat membantu menjaga kulit Anda tetap sehat serta terlindungi.

1. Somethinc Holyshield!

Pilihan pertama ada brand kecantikan lokal bernama Somethinc yang merilis produk perawatan sunscreen serum terbaiknya.

Adapun produk sunscreen serum tersebut hadir dengan perlindungan SPF 50+ PA ++++.

Dengan demikian produk ini bisa membantu melindungi kulit Anda dari dampak buruk paparan sinar matahari.

Selain itu tabir surya ini kaya dengan kandungan antioksidan serta bahan-bahan alami seperti multi vitamin dan alpha bisabolol.

Ada pula horse chestnut seed extract yang bisa meredakan kulit kemerahan.

Menariknya lagi, tabir surya tersebut juga bisa berfungsi sebagai color corrector guna meratakan warna kulit serta membuatnya terlihat lebih cerah.

2. NIVEA Sun Face Serum

Selanjutnya ada sunscreen serum dari brand Nivea yang hadir dengan dua varian produk dengan perlindungan SPF 50+ PA++++.

Varian pertama adalah Nivea Serum Aura Booster dengan formulasi kandungan aura booster dan vitamin E.

Sehingga sunscreen dari Nivea mampu membantu mencerahkan sekaligus menjaga kelembaban pada kulit.

Sementara itu varian lainnya yakni Face Protector Serum + Oil Control mempunyai formula comedogenic.

Dengan demikian produk mengklaim bahwa produk skincare viral di Tiktok tersebut tak akan menyumbat pori serta cocok pengguna kulit berminyak pakai.

3. Wardah UV Shield Active

Rekomendasi merk sunscreen serum selanjutnya ada Wardah yang menjadi sister dari brand Emina.

Produk lokal tersebut menghadirkan sunscreen serum untuk pengguna yang mempunyai segudang kegiatan di luar ruangan.

Sunscreen serum keluaran Wardah ini hadir dengan formula waterproof serta perlindungan SPF 50+ PA++++.

Karena itulah Wardah UV Shield Active mampu melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari.

Selain itu sunscreen wardah satu ini juga kaya dengan kandungan bisabolol yang bisa meredakan kemerahan di permukaan kulit wajah.

4. Azarine City Defense Aqua Essence

Berikutnya ada brand lokal yakni Azarine yang menghadirkan pula produk kecantikan berupa sunscreen serum terbaiknya.

Tabir surya keluaran Azarine ini mempunyai formula waterproof yang tentunya tahan terhadap air ataupun keringat.

Bukan itu saja di dalamnya juga terkandung SPF 50+ PA++++ yang akan melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Tak sampai di situs, sunscreen serum ini juga kaya dengan kandungan antioksidan yang tinggi berasal dari beberapa bahan di dalamnya.

Bahan-bahan tersebut antara lain watermelon extract, coconut water serta pomegranate extract.

Beberapa bahan itu berguna untuk memberikan sensasi cooling dan membantu menutrisi bagian kulit.

Itulah sederet merk sunscreen serum viral yang bisa Anda pilih untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Anda bisa memilih jenis produk yang sesuai dengan jenis kulit sehingga tidak akan menyebabkan masalah pada wajah di masa mendatang.

Selain itu sesuaikan juga sunscreen serum dengan budget yang tersedia agar Anda mudah membelinya kembali atau repurchase.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button