Berita

Merk Smartwatch Murah dengan Kualitas Terbaik

Belakangan ini ada gadged yang sangat populer dikalangan milenial dengan sebutan smartwatch. Smartwatch adalah sebutan untuk jam trendi yang bisa menandingi kecanggihan dari gadged dan smartphone. Nah, berikut telah dirangkum beberapa merk smartwatch murah terbaik:

Realme Watch S

Merk smartwatch terbaik dengan harga minimalis pertama ada realme watch S. Jenis smartwatch satu ini kualitasnya tidak remeh karena memiliki banyak fitur premium setara dengan smartwatch kelas atas. Hal ini sangat menarik dengan dikemas dalam desain yang simple elegan.

Jenis jam pintar satu ini mempunyai bayak fitur mulai dari pendeteksi detak jantung dan sirkulasi oksigen darah juga kemampuan monitor berbagai olahraga. Jam satu ini cukup menarik karena memiliki pilihan tema layar sehingga Anda tidak akan bosan ditambah kekuatan baterai hingga 390 mAh.

Vyatta FitMe Spectre

Merk smartwatch murah terbaik selanjutnya vyatta fitme spectre. Jam pintar ini cukup terjangkau bagi Anda yang ingin tampil trendi dengan budged ringan. Anda bisa memperolehnya dengan uang 800 ribu saja. Jam ini meski murah tapi kualitasnya tidak kalah menarik dari smartwatch mahal dengan berbagai fiturnya.

Keunggulan jam pintar ini yang paling menarik adalah ketahanannya terhadap air dengan rating IPX8 jadi sangat tahan dipakai berenang. Selain itu, alat ini juga punya fitur olahraga, kesehatan, pemutar musik dan lainnya. Hal ini tetap dikemas dalam tampilan trendy dengan kekuatan baterai mencapai 20 hari.

Amazfit Bip U

Merk jam pintar yang sedang populer belakangan ini dengan harga murah selanjutnya amazfit bip U. Jam ini bisa Anda peroleh hanya dengan budged 600 sampai 700 saja dan sudah bisa akses fitur-fitur unggulnya. Beberapa fiturnya seperti GPS, mode olahraga, waterproff sampai 50 meter.

Tampilan latar belakang jam ini bisa mencegah Anda bosan karena bisa Anda atur dengan 50 pilihan tampilan berbeda. Selain itu, Anda bisa memajang potret sendiri atau animasi untuk lebih menegaskan hak milik Anda. Jam pintar ini juga memiliki fitur pemantau stress yang membedakan dengan smartwatch lainnya.

Mi Watch Lite

Selain realme perusahaan gadged Xiomi juga mengeluarkan merk smartwatchnyasendiri dengan nama mi watch lite. Jam pintar milik Xiomi ini memiliki 5 pilihan warna dengan sekitar 120 jenis tampilan tema yang bisa Anda atur sesuai keinginan agar tidak bosan.

Selain keunggulan desain jam pintar ini cukup murah hanya dengan 800 ribu Anda bisa mengakses 11 fitur mode olahraga salah satunya renang. Keunggulan ini juga cukup kredibel karena telah mengantongi sertifikat tahan air sampai kedalaman 50 meter. Jam ini juga memiliki fitur saran ringan seputar olahraga Anda.

DT95 Smartwatch

Berikutnya ada DT95 yang tidak bisa Anda ragukan kualitasnya sebagai merk smartwatch murah terbaik. Harga jam pintar ini cukup terjangkau hanya 500 ribu sudah mendapat jam trendy dan berkelas. Desain jam ini dari rangka stainless dan sporty tali colourful yang cocok Anda gunakan untuk berbagai aktivitas.

Walaupun murah jam pintar ini juga memiliki banyak keunggulan seperti fitur-fitur premium seperti mode olahraga, pemantau detak jantung, pemantau oksigen darah, pemantau kualitas tidur dan lainnya. Anda juga tidak perlu khawatir saat mencuci tangan tanpa melepasnya karena ada sertifikat IP68nya.

Haylou Solar

Berikutnya ada smartwatch dengan merk haylou solar yang murah dang kualitanya tak kalah baik. Jam pintar ini cukup terjangkau untuk kalangan smartwatch karena harganya hanya 300 ribuan saja. Meski terjangkau jam pintar ini sudah hadir lengkap dengan 12 jenis mode olahraga yang siap digunakan.

Hal yang lebih menarik dari jam pintar satu ini adalah ketahanan jam mencapai 30 hari pemakaian. Selain itu jam ini juga mengantongi sertifikat IP68 dengan ketahanan dari keringat dan hujan. Jam pintar ini memiliki fitur pemantau jantung dalam kurun waktu 24 jam.

Budz Smartwatch

Berikutnya merk smartwacthmurah terbaik yang bisa Anda cari adalah budz smartwacth. Jam satu ini juga sangat murah hanya dengan 300 ribu bisa memilikinya sekaligus akses semua fitur di dalamnya. Jam pintar ini memiliki kualitas tahan air dan fitur premium sebanding dengan smartwacth berkualitas lainnya.

Pada jam pintar jenis ini yang paling ekstra bekerja adalah fitur pemantauan kesehatan yang sistem kerjanya 24 jam non stop. Smartwatch trendy ini juga bisa memudahkan Anda menerima panggilan masuk yang mendesak serta melihat perkiraan cuaca ketika sedang pergi ke luar kota.

Amazfit Neo Retro

Terakhir ada merk smartwatch amazfit neo retro yang tidak kalah murah dengan kualitas-kualitas penunjangnya. Jam pintar kekinian ini harganya hanya 400 ribuan sudah tahan terhadap hujan dan keringat. Selain itu jam ini memiliki fitur pemantauan kesehatan sampai 24 jam lamanya.

Amazfit tipe neo retro ini memiliki desain simple nan elegan tapi terasa sempurna dengan biotrackert PPG sensor yang menunjang pemantauan detak jantung dengan waktu nyata. Hal ini cukup baik untuk pemahaman kesehatan fisik dan mental Anda.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button