Berita

Merk Exfoliant Yang Bagus dan Bekerja dengan Baik

Exfoliant merupakan salah satu produk perawatan wajah yang bisa Anda gunakan untuk mengangkat sel kulit mati. Exfoliant terdiri dari dua tipe, yang berbentuk scrub serta ada pula yang berbentuk cair. Berikut ini rekomendasi merk exfoliant yang bagus untuk wajah.

Safi White Expert Deep Exfoliator

Produk yang mempunyai kandungan habbatussauda ini mempunyai pH yang seimbang sehingga bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Produk ini juga menggunakan kombinasi teknologi oxywhite serta scrub yang bisa menyamarkan bahkan menghilangkan noda hitam.

Exfoliant safi ini juga bisa Anda gunakan untuk mengangkat sel kulit mati, serta tidak kering saat Anad gunakan. Setelah menggunakan scrub ini wajah Anda akan tetap lembab. Safi White Expert Deep Exfoliator juga mempunyai beragam manfaat lainnya.

Scrub wajah ini bisa membantu Anda untuk mengatasi produksi sebum di kulit yang terproduksi secara berlebihan sehingga bisa mencegah jerawat. Selain itu, ini juga bisa Anda gunakan untuk mengangkat kotoran yang terdapat dalam pori-pori.

St. Ives Fresh Skin Apricot Scrub

Merk exfoliant yang bagus untuk wajah lainnya adalah St. Ives. Brand ini mempunyai scrub dari apricot yang sangat bagus untuk menyegarkan kulit. Selain itu produk ini juga mempunyai kandungan vitamin C serta vitamin E.

Keuda vitamin tersebut bisa menjadikan kulit wajah Anda menjadi lebih halus, lembut serta bercahaya. Produk ini juga mempunyai kandungan walnut, yang bisa melakukan deep cleansing. Produk ini mempunyai butiran scrub  yang halus dan lembut di kulit.

Sensatia Botanicals Coconut & Vanilla Facial Scrub

Salah satu brand lokal, yaitu Sensatia Botanicals juga mempunyai produk exfoliant, yang patut Anda coba. Produk ini merupakan kombinasi berbagai macam bahan, mulai dari lidah buaya, biji cikelar, hingga kulit kacang kenari.

Produk-produk tersebut bisa membantu untuk mengangkat sel kulit mati yang ada pada wajah, serta bisa membuat kulit wajah kembali ternutrisi. Tidak hanya itu produk ini juga menggunakan minyak kelapa serta vanila.

Kedua bahan tersebut bisa membantu untuk membuat kulit yang kering menjadi lembab kembali. Selain itu aroma dari produk ini mempunyai aroma yang manis. Exfoliant dari Sensatia Botanicals ini bisa membantu Anda untuk membuat kulit wajah menjadi lebih segar.

COSRX AHA BHA Clarifying Treatment Toner

Jika produk-produk sebelumnya berbentuk scrub yang bisa Anda gunakan untuk mengangkat sel kulit mati, maka produk kali ini merupakan exfoliant berbentuk cair. Merk exfoliant yang bagus untuk wajah dengan bentuk cair ini adalah produk eksfoliasi dari COSRX.

Produk ini sangat cocok untuk Anda gunakan pada kulit yang kering, karena kandungan yang terdapat di dalamnya yaitu apple fruit water serta wilow bark. Kedua kandungan tersebut bisa membuat kulit wajah Anda menjadi lebih lembab dan ternutrisi.

Produk dari COSRX ini juga bisa membantu mengangkat sel kulit mati. Sekalipun berbentuk cair produk ini bisa Anda gunakan untuk membersihkan pori-pori kulit hingga mendalam.

Wardah Essential Peeling Cream (60 ml) productnation

Brand lokal satu ini juga memproduksi eksfoliant yang bisa membantu Anda mengangkat sel kulit mati. Scrub ini mempunyai butiran yang lembut di wajah, sera mengandung ekstrak rumput laut, olive oil, dan vitamin E.

Kombinasi ketiga bahan tersebut bisa membantu mengangkat sel kulit mati di wajah Anda secara efektif. Selain itu scrub dari wardah ini tidak akan membuat kulit wajah Anda iritasi, dan mempunyai produk yang cocok untuk semua jenis kulit.

Produk ini juga mengandung alkohol di dalamnya, namun Anda tidak perlu kahwatir sebab alkohol ini adalah alkohol yang aman untuk jenis kulit Anda, Scrub dari wardah ini mempunyai aroma yang menenangkan dan harga yang sangat terjangkau.

Some by Mi AHA/BHA/PHA 30 Days Miracle Toner

Produk kali ini berbentuk toner yang diproduksi oleh Some by Mi. Produk ini mempunyai kandungan untuk eksfoliator tiga bahan sekaligus, yaitu AHA, BHA, dan PHA. Ketiga bahan tersebut bisa membantu membuat sel kulit mati Anda terangkat.

Tidak hanya itu produk ini juga berkombinasi dengan niacinamide sebesar 2% serta tea tree. Kedua bahan tersebut sangat bagus untuk digunakanpada kulit yang berjerawat. Produk ini bisa Anda gunakan pada kulit yang berminya serta acne prone.

Avoskin Beauty Miraculous Refining Toner

Eksfoliant dengan bentuk cair juga diproduksi oleh salah satu brand lokal yang berasal dari Yogyakarta. Avoskin adalah merk exfoliant yang bagus untuk wajah, dan berbentu toner. Toner dari avoskin mempunyai kandungan BHA yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan jerawat.

Tidak hanya itu toner ini juga mempnyai kandungan AHA serta PHA yang bisa membantu mengangkat sel kulit mati secara lembut serta membantu membuat kulit wajah menjadi lebih lembab. Produk ini juga mempunyai kandunga tea tree oil.

Kandungan tersebut bisa membantu membunuh bakteri yang bisa menyebabkan munculnya jerawat. Sehingga produk ini bisa dan aman untuk Anda pakai pada kulit berjerawat


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button