Berita

5 Lokasi Wisata Instagramable di Jakarta yang Viral di Tiktok

Lokasi wisata instagramable di Jakarta berikut ini sering kali viral di Tiktok dan jadi tujuan saat kaum milenial berlibur.

Ada beberapa destinasi di Jakarta yang cocok untuk Anda kunjungi saat weekend dan mengambil foto estetik di sana.

Tak jarang lokasi wisata yang instagramable dijadikan sebuah konten menarik para selebgram maupun influencer ternama di Indonesia.

Bagi Anda yang bingung di mana lokasi instagramable kini tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri.

Pasalnya di Indonesia saja tepatnya kota Jakarta memiliki beberapa spot menarik dan cocok untuk Anda jadikan konten.

Pilihan Lokasi Wisata Instagramable di Jakarta

Untuk Anda yang ingin menghabiskan weekend di Jakarta dan hendak mengambil foto selfie estetik tidak perlu kebingungan.

Sebab ada banyak lokasi terbaik dan bisa Anda pilih misalnya saja di Senayan Park, PIK, J-Sky Ferris Wheel dan masih banyak lagi.

Lantas di mana saja lokasi wisata instagramable di Jakarta yang bisa Anda datangi?

Berikut ada beberapa rekomendasinya untuk Anda.

1. J-Sky Ferris Wheel

Rekomendasi pertama ada J-Sky Ferris yang ada di AEON Mall Jakarta tepatnya Garden City.

Adapun J-Sky Ferris Wheel sendiri menjadi tempat wisata di Jakarta yang bisa membuat Anda merasa ada di bianglala Korea Selatan.

Umumnya pengunjung akan berfoto di dalam bianglala yang tengah berputar ke posisi puncak.

Jika sedang momen matahari tenggelam maka foto yang Anda hasilkan semakin keren.

Lokasi J-Sky Ferris Wheel berada di Jalan Jkt Garden City Boulevard nomor 1 RW. 6 Cakung tepatnya Kecamatan Cakung Jawa Timur.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi di nomor 021 22462525.

2. MoJA Museum

Selanjutnya ada MoJA Museum di Jakarta bagi Anda yang ingin bermain roller kate.

MoJA Museum sendiri memang menjadi salah satu destinasi yang tengah digandrungi kalangan anak muda di ibukota.

Jika Anda belum seorang ahli bermain roller skate maka tak perlu risau.

Pasalnya ada alat-alat bantu yang nantinya menolong pengunjung tetap bermain dengan seru.

Adapun untuk lokasi wisata instagramable di Jakarta satu ini beralamat di Komplek Gelora Bung Karno tepatnya Main Stadium.

Alamat lengkapnya berada di Jalan Gerbang Pemuda nomor 1 RT.01/03 Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Nomor kontak yang bisa Anda hubungi yakni 082273000730.

3. Urban Farm PIK

Pilihan selanjutnya ada Urban Farm PIK yang memungkinkan pengunjung dapat menikmati suasana serba outdoor.

Suasana tersebut mulai dari toko, kafe dan belanja di pasar kekinian untuk jenis produk buah, sayur bahkan tanaman.

Urban Farm PIK beralamat di Kawasan Pantai Maju tepatnya Jalan The Golf Island Boulevard, Kamal Muara Kecamatan Penjaringan, Jakarta.

4. Senayan Park

Sebenarnya Senayan Park adalah pusat perbelanjaan di kawasan Jakarta Pusat.

Akan tetapi di sini terdapat ruang terbuka dengan danau dan air mancur yang bisa menjadi spot menarik foto pengunjungnya.

Lokasi Senayan Park beralamat di Jalan Gerbang Pemuda nomor 3 RT.01/03 Gelora, Tanah Abang Jakarta Pusat.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi nomor 0212512030.

5. Pantai Maju Golf Island PIK

Terakhir ada tempat wisata di Jakarta dengan pantai pasir putih sehingga Anda tak perlu jauh-jauh ke Pulau Bali.

Di daerah PIK ini pengunjung juga dapat menikmati fasilitas bermain sepeda dengan angin pantai yang terasa sejuk.

Adapun lokasi wisata instagramable di Jakarta Pantai Maju Golf ada di Jalan Pantai Indah Kapuk tepatnya Kamal Muara Penjaringan Jakarta.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button