Berita

LLI Ciamis Minta Pemkab Optimalisasi Pelayanan Kesehatan untuk Lansia

Ketua Lembaga Lansia Indonesia atau LLI Ciamis, Dr. Masduki (72), meminta Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis melakukan optimalisasi pada pelayanan kesehatan bagi para lansia.

“Kami LLI sebagai mandataris dari UU No. 13 Tahun 1998, tentang Kesejahteraan Lanjut Usia, meminta pemerintah daerah untuk terus mengoptimalisasikan pelayanan kesehatan untuk lansia,” katanya..

Masduki mengatakan, optimalisasi pelayanan kesehatan tersebut mencakup ruang lingkup pelayanan di Rumah Sakit, baik pemerintah maupun swasta, juga di Puskesmas atau Klinik Kesehatan yang ada di Ciamis.

“Contoh kecil seperti antrian di instansi-instansi tersebut ketika para lansia membutuhkan pelayanan kesehatan, ada prioritas layanan,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Masduki mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan Pemkab Ciamis dalam hal pengakuan eksistensi kelembagaan organisasi LLI.

“Ibu Bupati Ciamis, Hj.Kania Ernawati Herdiat, bersama Kadinkes Ciamis, dr.Yoyo dan Direktur RSUD Ciamis, dr. Rizali, turut hadir dalam acara peringatan Hari Lanjut Usia Nasional ke-27,“ ujarnya

Saat ini, Masduki menambahkan, LLI Ciamis sedang menjalankan program Nyaah ka Kolot, dengan moto LLI Ciamis Sehat, Mandiri, Berdaya dan Produktif.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button