Reportasee.com – Jadwal tayang Hello Ghost Indonesia wajib Anda ketahui terlebih jika termasuk orang yang menantikan film viral di Twitter satu ini.
Hello Ghost sendiri merupakan salah satu film Box Office di Korea Selatan yang hadir dalam versi Indonesia.
Hal itu beredar setelah rumah produksi dan sejumlah artis yang terlibat dalam proyek tersebut mengumumkannya secara resmi.
Salah satu aktor yang ikut terlibat yaitu pembawa acara sekaligus mantan vokalis band Killing Me Inside yakni Onadio Leonardo.
Beberapa waktu lalu, lewat akun instagramnya dia membagikan potongan-potongan gambar film Hello Ghost.
Selain itu ia juga menuliskan Hello Ghost akan hadir sebagai salah satu hiburan untuk orang-orang pecinta film Indonesia.
Dalam kolase gambar yang ia bagikan, tampak beberapa nama turut memerankan film hasil adaptasi Hello Ghost.
Pemeran tersebut sebut saja Tora Sudiro, Enzy Storia, Hesti Purwadinata, Indro Warkop dan masih banyak lagi.
Rupanya Indra Gunawan menjadi sutradara yang menggarap film produksi dari Falcon Pictures tersebut.
Namun saat itu belum ada informasi lebih lanjut terkait kapan perilisan film Hello Ghost di layar lebar Indonesia.
Sementara itu Hello Ghost adalah salah satu film populer berasal dari Korea Selatan yang rilis pada tahun 2010 lalu.
Film dengan sutradara Kim Young Tak itu berhasil meraih beberapa penghargaan , bahkan sutradara terbaik di dalam ajang BaekSang Arts Awards tahun 2011.
Karena menjadi film populer di Korea Selatan dan viral di Indonesia, banyak warganet merasa penasaran kapan jadwal tayang Hello Ghost Indonesia.
Trending Di Twitter, Ini Jadwal Tayang Hello Ghost Indonesia
Sementara itu tepat tanggal 14 April 2022 kemarin, Falcon Pictures sudah merilis trailer resmi film remake Hello Ghost.
Adapun sinopsis film Hello Ghost Indonesia sendiri menceritakan tentang seorang pria yang mencoba untuk bunuh diri.
Akan tetapi pria tersebut mengalami kegagalan saat mencoba mengakhiri hidupnya.
Ketika bangun dari sebuah rumah sakit, dia melihat seorang pria yang duduk seraya merokok tepat di sampingnya.
Tetapi ternyata hanya ia seorang yang mampu melihat sosok pria itu.
Sedangkan orang-orang lain di rumah sakit tak melihat siapa pun terkecuali dirinya sendiri.
Setelah itu di ruangan lain dia bertemu dengan seorang perempuan yang tengah menangis.
Lagi-lagi hanya ia seorang yang mampu melihat wanita tersebut.
Tak hanya sampai di sana, laki-laki itu melihat seorang kakek dalam kondisi melayang.
Tepat saat itulah dia menyadari jika sosok-sosok yang ia lihat rupanya para hantu.
Lantaran merasa begitu tersiksa karena penglihatan tak biasanya itu, dia kemudian memutuskan untuk pergi ke seorang paranormal.
Hingga akhirnya dia memutuskan meminjamkan tubuhnya kepada para hantu lantaran merasa kasihan.
Kemudian mereka pun menjalani kehidupan bersama-sama.
Di mana laki-laki itu memilih untuk menolong para hantu yang berada di dekatnya tersebut.
Akan tetapi lama kelamaan dia merasa jengah dan meminta para hantu untuk pergi dari kehidupannya serta meninggalkannya sendiri.
Namun pada suatu hari, pria itu baru menyadari bahwa hantu-hantu yang selama ini menemaninya adalah keluarganya sendiri.
Tepat saat itulah, kesedihan mulai menerpa laki-laki tersebut.
Sampai akhirnya ia memutuskan untuk kembali memanggil para hantu yang pastinya bukan usaha mudah.
Lantas apakah ia berhasil memanggil kembali para hantu yang sudah ia suruh untuk pergi?
Adapun jadwal tayang Hello Ghost Indonesia di bioskop berlangsung mulai tanggal 22 Oktober 2022 mendatang.
Sehingga para pecinta film masih harus menantikan cukup lama penayangan film Hello Ghost di bioskop.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.