Reportasee.com – Drama Love ft. Marriage and Divorce menjadi salah satu judul drakor yang tengah naik daun.
Terlebih untuk penggemar drama yang kisahnya penuh dengan skandal jangan sampai melewatkannya.
Adapun judul ini merupakan drama trilogy yang musim pertamanya tayang pada bulan Januari lalu.
Di mana drama bercerita tentang tiga pasangan suami istri dengan kisaran usia berbeda-beda dengan permasalahan mengenai rumah tangga.
Beberapa waktu lalu, drama Love ft Marriage and Divorce sudah menyelesaikan musim kedua yang mendapat sambutan baik dari penonton.
Sinopsis Drama Love Ft. Marriage And Divorce
Musim kedua drama Love ft. Marriage and Divorce memulai penayangannya pada bulan Juni lalu.
Berkisah tentang hubungan dari tiga suami istri, di mana ketiganya berada dalam tahap pernikahan berbeda.
Sebelum tayang, pihak produksi merilis teaser drama yang bisa menjadi sepenggal kisah atau sinopsis cerita.
Teaser untuk musim kedua saat itu menampilkan adegan Boo Hye Ryung menampar wajah karakter Pan Sa Hyun.
Cuplikan beralih ke adegan di mana Pan Sa Hyun menghabiskan malam bersama Song Won.
Park Hae Ryoon melakukan pertemuan yang cukup mendebarkan hati bersama Nam Ga Bin.
Ia rupanya membalas kemarahan sang istri dengan amarah pula dan saling mengancam satu sama lain.
Dia mengatakan jika menikmati perjalanan romantis dengan menunggangi kuda bersama Ah Mi.
Ada pula adegan berbahaya ketika Kim Dong Mi mencium bagian pipi Shin Yoo Shin, sang anak tirinya.
Sementara ada Sa Pi Young menaruh curiga terhadap Ah Mi jika ia yang memakai jaket pria.
Boo Hye Rung menghimbau orang tua dari Pan Sa Hyun dengan memberi tahu jika nanti ada seorang bayi.
Adegan beralih saat Lee Si Eun melepaskan rasa marahnya terhadap Park Hae Ryoon.
Selain itu terlihat Ah Mi membuang botol anggur yang tengah ia nikmati bersama Shin Yoo Shin.
Dari adegan-adegan tersebut penonton kian penasaran dengan kehidupan ketiga pasangan ini dalam drama Love ft. Marriage and Divorce.
Adegan Drama yang Buat Penonton Puas
Sebelum mengakhiri kisahnya, terdapat sebuah adegan drama Love ft. Marriage and Divorce yang membuat penonton puas.
Adegan tersebut berada dalam episode yang tayang pada hari Minggu tanggal 11 juli lalu.
Dalam episode itu drama menyuguhkan momen saat pelakor A Mi sedang berinteraksi dengan istri sah yakni Sa Pi Young.
Cuplikan episode menampilkan karakter A Mi juga Shin Yu Shin yang bertemu dengan tokoh penting.
Karakter yang mereka temui adalah sang ibu yaitu Kim Dong Mi serta Sa Pi Young.
Sa Pi Youn terlihat sedang berusaha menahan emosi saat bertemu dengan keduanya.
Akan tetapi Kim Dong Mi justru sontak bergerak untuk menganiaya A Mi.
Terlihat jika Kim Dong Mi menjambak sekaligus menyiram karakter A Mi dengan air.
Hal mengejutkan ternyata A Mi bersama Shin Yu Shin telah bekerja sama agar membohongi Sa Pi Young.
A Mi berkata jika ia dan Shin Yu Shin tidaklah berselingkuh namun hanya berperilaku seperti kakak dan adik.
Tetapi tentu saja Kim Dong Mi maupun Sa Pi Young tidak percaya begitu saja dengan dalih keduanya.
Namun saat Kim Dong Mi aka menyerang A Mi kembali, episode tersebut justru sudah berakhir.
Momen ketika Kim Dong Mi menganiaya A Mi seorang diri langsung ramai komentar puas dari para penonton.
Mereka mengaku terwakilkan untuk menganiaya A Mi lewat karakter Kim Dong Mi.
Sementara episode drama Love ft. Marriage and Divorce ini sukses mencatat perolehan rating tertinggi sebagai rekor baru.
Akhir Kisah Dalam Drama Pada Season 2
Judul drama Love ft. Marriage and Divorce musim kedua menayangkan episode terakhir pada Minggu tanggal 8 Agustus kemarin.
Pada episode terakhirnya, drama besutan TV Chosun itu menampilkan 3 saat pernikahan tak terduga dan mengejutkan penonton.
Menjelang penutup episode ke 16, Pan Sa Hyun secara tak terduga akhirnya menikahi A Mi.
Menjadi momen tak terduga sebab ia bukannya menikahi sang selingkuhan yang sedang hamil yaitu Song Won.
Secara mengejutkan pula, Song Won justru menikah dengan Seo Ban.
Terakhir ada juga Sa Pi Young yang justru menikah dengan Bu Bae.
Padahal pria tersebut tampak mencintai karakter Nam Ga Bin.
Episode terakhir drama ini tentu saja langsung banjir komentar dari para penggemarnya.
Bahkan banyak di antara mereka yang menduga kalau ketiga momen pernikahan tersebut adalah sebuah halusinasi seorang karakter.
Tetapi semua itu belumlah benar pasti dan mereka juga tidak mengetahui sang karakter.
Di sisi lain sebelum penayangan episode terakhir, tim produksi sudah menyampaikan rasa terima kasih pada aktor maupun penonton.
Mereka berterima kasih pada para aktor yang sudah menggambarkan peran masing-masing penuh semangat.
Sementara rasa terimakasih pada penonton atas minat antusias mereka sepanjang perjalanan 10 bulan musim pertama menuju ke duanya.
Penayangan episode terakhir drama Love ft. Marriage and Divorce musim kedua ini sukses mencetak rating tertinggi dalam sejarah TV Chosun.
Raih Rating Tinggi, Drama Siap Hadir uUntuk Season 3
Menjadi tayangan populer, tak heran jika drama Love ft. Marriage menjadi judul drakor dengan perolehan rating tertinggi.
Sebelumnya, perolehan tersebut diraih sebelumnya oleh musim pertama drama ini.
Karena pencapaian itulah tak heran jika beredar kabar pihak produksi akan segera menggarap musim ketiganya.
Melansir dari sumber resmi, episode 16 sebagai tayangan terakhir mampu mencetak rating tinggi sampai 16,6 persen.
Selama penayangan musim keduanya, drama ini mengalami peningkatan ratingnya pada tiap episode.
Episode ke 15 yang tayang satu hari sebelumnya saja memperoleh rating sebesar 14,8 persen.
Menyusul kesuksesan dua musim pendahulunya, pihak produksi mengumumkan penggarapan musim ketiga akan tayang tahun depan.
Kabarnya musim ketiga drama ini akan tayang tepat pada musim panas di tahun 2022 mendatang.
Drama Korea bertajuk Love ft. Marriage and Divorce sudah mencuri perhatian pecinta drakor sejak musim pertamanya tayang.
Berkisah tiga masalah rumah tangga berbagai usia rupanya mampu menggaet peminat warganet Korea.
Bahkan penggemar drama ini bukan dari Korea saja namun penonton mancanegara menantikannya lewat platform Netflix.
Penulis ternama Korea yakni Phoebe Lim menjadi pihak penggarap drama yang menjadi trilogy ini.
Bernama lain Im Sung Han, ia sudah menulis naskah drama populer seperti New Tales of the Gisaeng juga Dear Heaven.
Im Sung Han memang terkenal sebagai seorang penulis naskah yang memiliki alur cerita tidak terduga.
Drama trilogy ini menandai comeback sang penulis setelah hiatus lima tahun lamanya.
Musim ketiganya nanti tampaknya akan kembali Im Sung Han garap.
Untuk menyaksikan drama Love ft. Marriage and Divorce season 3, anda harus menonton terlebih dahulu season 1 dan 2.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.