Artikel

Drakor Hometown Cha-Cha-Cha Jadi Pembicaraan Warganet

Reportasee.com – Drakor Hometown Cha-Cha-Cha menjadi salah satu drama Korea yang kini jadi perbincangan hangat di kalangan pemirsa. 

Jumlah episode tayang untuk drama Hometown Cha-Cha-Cha sekarang memasuki yang keempat.

Drama terbaru tvN yang Shin Min Ah perankan ini mendapat reaksi positif dari pemirsa terlihat dari perolehan ratingnya.

Sejak minggu perdana Hometown Cha-Cha-Cha tayang, drama ini mencatatkan rating di atas angka 6 persen.

Drama dengan genre komedi romantis tersebut mencetak rekor rating baru untuk pekan kedua penayangannya.

Tak mengherankan jika drakor Hometown Cha-Cha-Cha masuk dalam salah satu drama yang publik nantikan.

Alasan Drakor Hometown Cha-Cha-Cha Ramai Warganet Bicarakan

Penayangan drakor Hometown Cha-Cha-Cha mereka kemas dengan begitu ringan dan mempunyai pesan mendalam.

Tak heran serial komedi romantis tvN ini menjadi drama yang publik bicarakan sejak penayangan perdananya di 28 Agustus lalu.

Melansir media lokal, Hometown Cha-Cha-Cha berada di urutan ketiga dalam Good Data Corporation.

Drama terbaru Kim Seon Ho ini masuk dalam drakor yang paling banyak publik bicarakan.

Hometown Cha-Cha-Cha berada di urutan bawah drakor Hospital Playlist 2 juga The Penthouse 3.

Kendati demikian posisi ini mengalahkan drama romantis lain yaitu You Are My Spring yang berada di urutan kelima.

Bahkan drama ini juga mengalahkan Revolutionary Sisters yang mendapat rating cukup fantastis.

Awalnya Hometown Cha-Cha-Cha tak terlalu mencetak rating besar saat episode perdananya.

Serial tersebut mulanya hanya meraih rating sebesar 6,8 persen.

Tetapi nilainya terus naik dan stabil sampai di angka 8,7 persen di episode 4 yang tayang 4 September lalu.

Drama terbaru Hometown Cha-Cha-Cha ini sempat mengalami penurunan rating sedikit ke angka 6, persen saat episode kedua.

Kendati demikian ratingnya kembali melesat hingga 8,7 persen pada episode tiga dengan kisah cerita semakin dalam.

Bukan hanya sebagai drama terbaru yang publik bicarakan, para pemeran dalam serial juga jadi buah bibir.

Aktor Kim Seon Ho berada di urutan pertama di daftar tersebut dan Shin Min Ah menyusul pada jajaran berikutnya.

Adu peran antar keduanya juga sukses mencuri hati para pemirsa.

Sikap yang begitu bertolak belakang dari pasangan tersebut malah memberikan kesan yang begitu menarik.

Terlebih drakor Hometown Cha-Cha-Cha juga lengkap dengan bumbu komedi menggelitik.

Keharmonisan Karakter Hometown Cha-Cha-Cha Terbawa Hingga Ke Dunia Nyata?

Keharmoisan antara pemeran utama dalam drakor Hometown Cha-Cha-Cha benar-benar menggambarkan ketulusan.

Hal ini tergambar dalam sebuah video yang Shin Min Ah unggah bersama Kim Seon Ho di sela-sela jeda syuting.

Dalam video terlihat keduanya memamerkan kedekatan atau chemistry dan begitu nyata jika mereka merupakan sepasang kekasih.

Bukan hanya itu, pemeran utama ini juga kerap kali terlihat memamerkan kelucuan antara keduanya.

Tak jarang Shin Min Ah dan Kim Seon Ho berimprovisasi seolah tengah beradu peran dengan karakter masih-masing.

Mereka syuting di sebuah rumah saat Kim Seon Ho dengan halus membungkus tisu untuk es loli Min Ah yang meleleh.

Pada sebuah adegan, tampak Kim Seon Ho berlatih guna penampilan langsungnya dengan sebuah gitar.

Dia berlatih dengan serius lalu bicara ke depan kamera kalau ia benar-benar tidak baik melakukannya.

Setelah tampil dan semua orang sudah pulang, ia harus menggendong Yoon Hye Jin yang berpura-pura tidur.

Terlepas upaya keras yang tak ia sengaja, semua bidikan keduanya secara mengejutkan mendapat persetujuan sebab sangat alami.

Ada pula saat pemeran utama syuting adegan minum bersama dan mereka tak bisa menahan rasa tertawa.

Hal ini membuat Shin Min Ah kemudian menumpahkan minuman anggur tersebut.

Kemudian ada adegan Shin Min Ah yang merasa kepanasan, dengan sigap Seon Ho menyentuhkan telapak tangan ke wajah sang aktris.

Interaksi manis antara pemeran utama drakor Hometown Cha-Cha-Cha sukses mencuri perhatian publik.

Fashion Kim Seon Ho Hometown Cha-Cha-Cha Jadi Sorotan Pemirsa

Tak hanya drakor Hometown Cha-Cha-Cha yang jadi perbincangan, karakter yang Kim Seon Ho perankan juga tengah menjadi sorotan.

Pasalnya banyak penggemar terpesona dengan karakter pria yang serba bisa sekaligus menjadi alasan warga desa Gongjin.

Karakter yang ia perankan bernama Hong Du Shik yaitu anak laut pengangguran namun mempunyai banyak pekerjaan serabutan.

Tapi diam-diam ia mempunyai banyak lisensi keahlian yang membuat Yoon Hye Jin terkejut.

Sebagai anak pantai dengan kerja serabutan, karakter tersebut makin kuat dengan gaya busana sehari-hari.

Tetapi ternyata items yang dia gunakan memiliki harga tinggi walaupun terlihat sederhana.

Terlihat saat pertemuan pertama Hong Du Shik dengan Yoon Hye Jin di desa Gong Jin.

Kala itu Hong Du Shik memakai kombinasi t-shirt putih dengan layer plaid shirt.

Sekilas gaya anak laut tersebut tak ada yang special, namun harga pakaian tersebut cukup fantastis.

Kemeja yang ia gunakan saat itu adalah Shaw Collar Check Pattern Shirt koleksi Greg Lauren.

Tak heran kisaran harganya mencapai USD 1,271 atau setara dengan 15 juta rupiah.

Tidak sampai situ saja, ia juga pernah memakai hoodie berwarna putih saat adegan pergi ke pasar.

Pakaian Hong Du Shik kali ini adalah R13 Red Hot Chilli Peppers Print Hoodie.

Hoodie tersebut hadir dengan harga USD 783 yaitu senilai 11 juta rupiah.

Karena inilah tak banyak orang menyangka di balik fashion sederhana dalam drakor Hometown Cha-Cha-Cha harganya cukup tinggi.

Outfit Shin Min Ah di Hometown Cha-Cha-Cha Curi Perhatian Warganet

Bukan hanya fashion Kim Seon Ho di drakor Hometown Cha-Cha-Cha, items yang Shin Min Ah kenakan juga menyedot perhatian pemirsa.

Pasalnya outfit yang Shin Min Ah kenakan berasal dari brand kelas atas dengan harga mencapai jutaan.

Items pertama Shin Min Ah terlihat memakai tas Hermes dalam edisi Herbag Zip 31 yang berwarna merah.

Tak main-main, harga tas yang ia pakai untuk sebuah adegan drama itu mencapai $ 3,495 atau senilai 55,8 juta rupiah.

Pada episode pertama, Shin Min Ah tampak modis dengan outfit yang berasal dari merk And You serta Roger Vivier.

Untuk atasan, sang aktris menggunakan Halla Two Pocket Shirt juga Songsak Short Pants dari brand tersebut dengan harga 2 juta.

Penampilannya semakin segar dengan memakai sepatu dari brand Roger Vivier dengan harga $ 1,695 yaitu setara 24 juta rupiah.

Pada potret berikutnya, Shin Min Ah juga menggunakan dress dari brand ternama Gucci dengan warna biru.

Harga untuk dress ini mencapai $ 3,299 atau senilai dengan 45,6 juta rupiah.

Keberadaan tas merk Gucci juga kian mempercantik penampilan sang dokter gigi.

Tas yang ia pakai hadir dengan harga 56,7 juta rupiah, dan kalau ditotal outfit Yoon Hye Jin mencapai 100 juta.

Penampilan dan jalan cerita drakor Hometown Cha-Cha-Cha tersebut membuat drama ini menjadi favorit publik.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button