Artikel

Cara Mengatasi Mobil Overheating Dengan Benar

Saat melakukan perjalanan jauh, biasanya mobil akan mengalami overheat karena mesin yang terlalu lama bekerja. Sistem pendingin yang tidak bekerja optimal juga akan menambah keparahan. Cara mengatasi mobil overheating wajib Anda ketahui agar dapat mengatasinya dengan baik.

Indikator mobil yang mengalami overheat bisa Anda lihat dari mesin yang panas, berbunyi, suhu AC meningkat, dan tanda lainnya. Hal ini akan membuat tidak nyaman dan panik saat berkendara. Lalu bagaimana cara untuk mengatasi masalah ini? Simak ulasannya di bawah ini.

Jangan Panik

Hal pertama yang perlu Anda perhatikan adalah jangan panik dahulu. Jika merasakan ada yang aneh pada mobil saat berkendara, misalnya terdengan suara mesin yang begitu keras. Langkah peratama adalah jangan teruskan perjalanan Anda. Hentikan mobil sejenak di tempat yang aman.

Cari tempat yang aman di sisi jalan untuk mengecek kondisi mobil. Anda bisa mematikan mesin mboil dan semua penumpang bisa keluar sebentar dari dalam mobil. Bila perlu mintalah bantuan orang lain untuk mengatasi masalah ini.

Semua penumpang di dalam mobil sebaiknya keluar demi kenyamanan saat pengecekan. Selain itu juga waktu pengecekan pasti sedikit lama sehingga lebih baik keluar dan mencari tempat duduk yang teduh untuk menunggu pengecekan komponen mesin mobil tersebut selesai.

Segera Menepi

Cari tempat menepi untuk berhenti. Setelah itu lakukan pengecekan pada komponen mesin mobil. Cara ini merupakan langkah awal yang bisa Anda lakukan untuk mencegah kerusakan lebih pada mobil. Periksa mesin mobil Anda menggunakan berbagai peralatan pendukung yang Anda bawa.

Dinginkan Mesin Mobil

Sebelum melakukan pengecekan, buka kap mobil untuk beberapa waktu. Hal ini bermanfaat untuk membuat mesin mobil dingin terlebih dahulu dengan sendirinya. Jangan membuka bagian lain dari kap mobil dulu. Biarkan kap mobil terbuka untuk beberapa saat.

Panas pada mesin mobil tersebut harus dikeluarkan sedikit demi sedikit. Dengan begitu mesin akan kembali dingin dan bisa Anda lakukan pengecekan. Namun, perlu Anda perhatikan, jangan langsung membuka tutup radiator setelah membuka kap mobil, tunggu benar-benar kondisi mesin dingin.

Komponen radiator memang menjadi komponen utama yang harus Anda lihat. Pasalnya radiator ini berisi air pendingin yang bisa mendinginkan mesin yang panas. Jika sudah waktunya, masukkan tangan Anda untuk membuka bagian radiator mobil. Lakukan kegiatan ini dengan hati-hati.

Cek Semua Komponen Radiator

Setelah membuka komponen radiator, selanjutnya adalah cek semua komponen di dalam radiator tersebut. Bagian seperti tutup radiator, selang, putaran kipas, dan sebagianya bisa Anda lihat. Lihat dengan teliti apakah bagian-bagian tersebut masih normal atau terjadi kebocoran dan masalah lain.

Cari Sumber Kebocoran Pada Sistem Pendingin

Cara mengatasi mobil overheating berikutnya adalah mencari sumber kebocoran yang terjadi. Misalnya saja melihat bagian sistem pendingin. Lihat apakah kepala silinder, blok mesin, dan yang lainnya pada sistem pendingin tersebut mengalami kerusakan atau tidak.

Jika tidak, kemungkinan ada bagian mesin lain yang bermasalah. Cari sumber kebocoran sampai ketemu agar dapat mengatasi masalah overheating pada mobil. Silakan periksa kembali bagian-bagian lain yang bisa berkaitan dengan panasnya mesin mobil.

Periksa Cadangan Air Radiator

Langkah berikutnya adalah cek cadangan air radiator. Lihat apakah air radiator masih tersedia atau habis. Air radiator yang habis bisa menyebabkan mesin mobil bekerja tidak maksimal. Setiap radiator pasti mempunyai cadangan air.

Jika cadangan air terlihat kurang, maka Anda bisa mengisinya kembali. Isi dengan air radiator atau coolant yang bisa cepat mendinginkan mesin mobil. Jika tidak mempunyainya di dalam mobil, maka Anda bisa pergi ke bengkel terdekat untuk membelinya.

Tambahkan Air Radiator

Setelah menemukan air radiator, silakan isi atau tambahkan air radiator tersebut ke dalam sistem pendingin mesin mobil. Masukkan air tersebut melalui tabung radiator. Setelah itu tunggu beberapa saat. Jika sudah dirasa cukup, silakan mencoba untuk menghidupkan kembali mesin mobil Anda.

Jika putaran mesin sudah normal dan tidak berbunyi, maka kemungkinan masalah tersebut berhasil diatasi. Namun, jika masih tetap seperti sebelumnya, sebaiknya Anda membawanya ke bangkel untuk perbaikan.

Matikan Beberapa Piranti Elektronik Mobil

Sebelum membawanya ke bengkel, coba cek kembali bagian lain mobil yang berhubungan dengan mesin. Bagian ini adalah semua perangkat elektronik seperti audio, speaker, lampu, AC, dan sebagainya.

Coba matikan salah satunya saja dan silakan mencoba menghidupkan mesin mobil Anda lagi. Jika sudah normal, maka masalahnya terletak pada penggunaan media elektronik yang berlebihan. Hal ini karena perangkat tersebut banyak membutuhkan tenaga listrik dan mesin.

Bawa Ke Bengkel Terdekat

Apabila sudah Anda cek berkali-kali tetapi tetap sama, bawa ke bengkel terdekat. Cari bengkel terdekat dan bicarakan masalah tersebut kepada teknisi. Dengan begitu semua komponen akan diperbaiki dengan cepat sehingga Anda dapat melanjutkan perjalanan Anda.

Informasi tentang cara mengatasi mobil overheating di atas dapat menjadi pemahaman baru bagi Anda. Jika sudah terjadi gejala-gejala yang bisa menyebabkan overheat, segera terapkan beberapa cara di atas untuk meminimalisir dan menghilangkan masalah yang terjadi.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button