Cara Memutihkan Kulit Alami, Hindari Dampak Suntik Putih yang Viral

Cara memutihkan kulit alami berikut ini bisa Anda coba daripada memilih perawatan suntik putih dengan berbagai efek negative.

Memang ada banyak produk kecantikan ataupun perawatan mahal di sebuah salon.

Kendati demikian efek dari perawatan tersebut bisa berdampak buruk terhadap kulit apalagi jika penggunaannya secara sembarangan.

Namun jika Anda ingin memiliki kulit putih yang sehat dan tanpa mendatangkan efek samping maka tidak perlu khawatir.

Sebab ada cara tersendiri agar kulit Anda menjadi putih secara alami tanpa bahan kimia sekalipun.

Jangan Coba-Coba Suntik Putih, Ini Cara Memutihkan Kulit Alami

Sebagai informasi, memutihkan kulit yang tergolong aman adalah tidak merubah warna kulit alamnya.

Tetapi Anda bisa lebih fokus pada membuat kulit menjadi lebih cerah, sehat serta bersinar.

Lantas bagaimana cara memutihkan kulit alami dan terbukti ampuh? Berikut ada langkah selengkapnya untuk Anda.

1. Meminum Air Putih dengan Teratur

Air putih tak hanya baik untuk kesehatan tubuh namun juga efektif untuk merawat kulit siapa saja.

Karena itulah minum air putih dalam jumlah yang cukup setiap hari akan berdampak terhadap kesehatan kulit.

Dampak tersebut mulai dari melawan garis halus, kerutan sampai menghilangkan tanda penuaan serta membuat kulit lebih cerah.

Oleh sebab itu setidaknya Anda bisa minum 8 gelas air putih dalam satu hari.

Anda juga dapat menambahkan irisan lemon ke dalam air putih untuk hasil lebih maksimal.

2. Menghindari Paparan Sinar Matahari Secara Langsung

Memang sinar matahari adalah sumber vitamin D alami yang terbaik.

Akan tetapi paparan sinar matahari yang berlebihan justru dapat mengakibatkan kerusakan pada kulit.

Supaya kulit terlindung dari paparan sinar matahari, Anda perlu memakai tabir surya dengan 30 SPF.

Hal itu perlu Anda lakukan sekalipun berada di dalam rumah maupun beraktivitas di bawah cuaca mendung sekalipun.

3. Tidak Melupakan Pengelupasan atau Eksfoliasi

Hal yang penting Anda lakukan dalam cara memutihkan kulit alami adalah eksfoliasi wajah serta seluruh tubuh dengan jangka waktu yang teratur.

Hal ini bisa siapa saja lakukan dengan bantuan lulu ringan dan garam mandi.

Eksfoliasi permukaan kulit wajah harus Anda lakukan sekitar 2 sampai 3 kali dalam satu minggu.

Tujuan eksfoliasi  ini adalah mengeliminasi kotoran serta sel-sel kulit mati yang merupakan penyebab kulit terlihat gelap.

Viral Efek Negatif Cerahkan Kulit dengan Suntik Putih

Sebelumnya viral cerita seorang wanita di Jombang yang merasakan efek negatif suntik putih demi memutihkan tubuhnya secara maksimal.

Lewat akun Tiktok pribadinya bernama @Vira, ia mengaku sering mendapat suntikan putih sampai berakhir mengidap penyakit autoimun.

Dalam unggahan akun Tiktoknya, tampak Vira mengalami ruam-ruam hampir di sekujur tubuhnya.

Sang pengunggah bercerita, sebelumnya ia mengalami sesak nafas dan rambutnya menjadi sering rontok.

Ketika kondisinya semakin memburuk, ia dilarikan ke rumah sakit sampai dokter menyatakan sang pengunggah mengidap penyakit autoimun.

Karena merasakan efek suntik putih yang cukup parah, dia mengaku menyesal pernah infus putih dalam jangka waktu panjang.

Banyak warganet yang menyorot cerita sang pengunggah karena sebagian besar di antara mereka mengalami hal serupa.

Selain itu ada juga warganet yang bersyukur melihat postingan tersebut karena terhindar dari efek membahayakan lantaran suntik putih.

Kepada media setempat, Vira menyebut sebelumnya tidak mempunyai riwayat penyakit lain sebelum rutin suntik putih sampai dokter menyatakan ia mengidap autoimun.

Kabarnya gejalanya semakin memburuk ketika masuk bulan kelima ia rutin suntik putih.

Oleh sebab itulah agar Anda terhindar dari efek negatif suntik putih bisa menerapkan cara memutihkan kulit alami di atas.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Hot Minggu Ini

Angka Pengunjung Perpusda Ciamis Tahun 2024 Melonjak

Kunjungan ke Perpustakaan Daerah (Perpusda) Ciamis pada tahun 2024...

Plants vs Zombies 2.1.7 Hadirkan Fitur Gabungan Tanaman Super!

Kabar menggembirakan datang untuk para penggemar Plants vs Zombies!...

Rupiah Diprediksi Tetap di Atas Rp16 Ribu Jelang Natal

Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, nilai tukar...

Trump Bertekad Kembalikan Nama Denali ke McKinley

Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, berjanji akan...

Tragedi Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang

Sebuah kecelakaan maut terjadi di Tol Pandaan-Malang KM 77...
spot_img

Topik

Angka Pengunjung Perpusda Ciamis Tahun 2024 Melonjak

Kunjungan ke Perpustakaan Daerah (Perpusda) Ciamis pada tahun 2024...

Plants vs Zombies 2.1.7 Hadirkan Fitur Gabungan Tanaman Super!

Kabar menggembirakan datang untuk para penggemar Plants vs Zombies!...

Rupiah Diprediksi Tetap di Atas Rp16 Ribu Jelang Natal

Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, nilai tukar...

Trump Bertekad Kembalikan Nama Denali ke McKinley

Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, berjanji akan...

Tragedi Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang

Sebuah kecelakaan maut terjadi di Tol Pandaan-Malang KM 77...

Honda dan Nissan Bentuk Perusahaan Induk Baru, IPO di Tokyo 2026

Dua raksasa otomotif asal Jepang, Honda dan Nissan, tengah...

1.000 Tentara Korea Utara Jadi Korban Perang Rusia-Ukraina

Perang antara Rusia dan Ukraina terus membawa dampak luas,...

Vonis Kasus Korupsi Timah: Harvey Moeis Dipenjara 6,5 Tahun, Tuntutan Dikurangi

Pengusaha Harvey Moeis divonis 6,5 tahun penjara dalam kasus...

Berita Terkait

Ketegori Populer

spot_imgspot_img