Berita

Cara Buat Twitter Circle, Fitur Baru yang Lagi Viral

Cara buat Twitter Circle penting untuk Anda ketahui apabila tertarik menggunakan fitur terbaru Twitter yang lagi viral tersebut.

Daftar trending topik Twitter beberapa waktu lalu ramai dengan kata Twitter Circle.

Karena itulah banyak warganet yang memberikan komentar sampai kritik terhadap salah satu fitur baru Twitter satu ini.

Rupanya setelah Elon Musk membeli Twitter, muncul fitur terbaru yang bernama Twitter Circle.

Di mana fitur tersebut sebenarnya masih ada dalam tahap uji coba.

Kendati demikian sudah banyak kalangan pengguna Twitter yang ikut berkomentar tentang fitur satu ini.

Karena itulah banyak warganet bertanya apa itu Twitter Circle dan kegunaan dari fitur tersebut?

Mengutip dari sumber ternama, Twitter Circle adalah fitur pembatasan siapa pun yang dapat melihat sebuah cuitan.

Pengguna dapat menentukan orang-orang yang dapat mengakses cuitannya menggunakan fitur tersebut.

Jumlah batasannya sendiri bisa mencapai 150 orang.

Karena itulah banyak orang yang merasa penasaran bagaimana cara buat Circle tersebut.

Apalagi, ramai pengguna menilai bahwa layanan baru ini hampir serupa dengan salah satu fitur di Instagram yakni Close Friends.

Jadi Fitur Baru Twitter, Ini Cara Buat Twitter Circle

Menurut pihak aplikasi, keberadaan fitur terbaru mereka berguna agar menjaga cuitan lebih privasi serta tak bisa banyak orang akses.

Oleh sebab itulah hanya sejumlah akun yang masuk di dalam circle dapat mengaksesnya.

Melansir dari situs ternama, hanya sesama anggota di dalam circle bisa saling berinteraksi satu sama lain.

Contohnya saja cuitan pertama dari pembuat circle dibalas oleh seorang pengguna.

Maka pengguna atau akun lain yang sudah masuk di dalam circle tersebut dapat melihat dan ikut berinteraksi .

Hal ini tak akan terjadi apabila kedua akun tidak mutualan ataupun salah satunya berada dalam mode privat.

Pada saat ini, pihak Twitter telah memberikan akses untuk beberapa pengguna dalam melakukan uji coba fitur terbaru mereka.

Dari rencana yang beredar, setelah masa uji coba para pengguna dapat menikmati fitur circle keluaran Twitter skala global.

Cara Membuat Twitter Circle

Untuk cara buatnya sendiri sangatlah mudah dan bisa siapa pun coba secara langsung.

Caranya sendiri antara lain:

1. Pertama-tama Anda bisa membuat cuitan atau tweet seperti biasa saat menggunakan Twitter.

2. Setelah berhasil membuat sebuah cuitan, silahkan mengikuti pilihan yang tersedia.

3. Sesudah itu, pilih akun-akun teman yang ingin Anda masukkan ke dalam fitur Twitter Circle.

4. Berikutnya Anda dapat mulai menuliskan cuitan atau tweet.

Sebagai informasi, untuk membuat cuitan dalam circle, Anda bisa menggunakan tulisan yang berwarna hijau.

Perlu Anda ketahui, jika ada tanda tertentu jika seseorang masuk ke dalam sebuah circle milik pengguna lain.

Di mana tanda tersebut bisa pengguna lihat apabila cuitan itu hanya dapat dilihat oleh orang-orang yang masuk dalam circle.

Tetapi fitur terbaru Twitter masih dalam proses uji coba sampai saat ini.

Karena itulah belum seluruh akun Twitter sudah mendapat fitur baru bernama Twitter Circle tersebut.

Di sisi lain, seperti yang kita tahu kemunculan fitur tersebut berlangsung usai pembelian Twitter oleh pendiri Tesla.

Elon Musk secara resmi membeli Twitter di hari Senin tanggal 26 April tahun 2022 lalu.

Kabarnya ia membeli Twitter seharga 44 miliar dolar AS atau senilai 643 triliun rupiah.

Miliarder Elon Musk mengaku akan memperbaiki Twitter supaya lebih baik dari sebelumnya dan tampaknya bermula dari fitur ini.

Itulah informasi tentang cara buat Twitter Circle termudah yang dapat Anda terapkan.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button