Reportasee.com – Cara beli tiket konser Justin Bieber di Jakarta saat ini tengah menjadi pertanyaan besar di kalangan warganet terutama penggemar sang penyanyi.
Memang belum lama ini kabar baik datang untuk para penggemar penyanyi Justin Bieber yang ada di Indonesia.
Bukan tanpa sebab, pasalnya penyanyi ternama asal Kanada itu akan menggelar konsernya di Indonesia tepatnya kota Jakarta.
Dari informasi yang tersebar, waktu pelaksanaan konser Justin Bieber akan berlangsung pada tanggal 3 November 2022 mendatang.
Pihak penyelenggara untuk konser Justin Bieber sendiri adalah PK Entertainment serta Sound Rhythm.
Mereka mengatakan bahwa konser Justin Bieber di Jakarta akan bertema Justice World Tour.
Kabarnya konser akbar itu akan terselenggara di Stadion Madya yakni Gelora Bung Karno.
Kedua pihak penyelenggara tersebut mengumumkan kabar baik ini lewat akun Instagram resmi mereka masing-masing pada hari ini.
Keduanya berkata penjualan tiket akan mulai berlangsung pada tanggal 29 Maret 2022 mendatang tepat jam 10 WIB.
Akan tetapi pihak PK Entertainment dan Sound Rhythm belum mengungkap berapa harga tiket konser Justin Bieber di Gelora Bung Karno.
Karena itulah para penggemar bisa memantau informasi tentang tiket konser Justin Bieber lewat laman resminya.
Pembelian tiket Justin Bieber sendiri nantinya hanya bisa penggemar lakukan dengan pembayaran tertentu.
Adapun metode pembayaran yang tersedia yaitu melalui kartu debit atau kredit BCA serta transfer ke BCA Virtual Account.
Lagi Viral, Ini Cara Beli Tiket Konser Justin Bieber di Jakarta
Beredarnya kabar konser Justin Bieber membuat penggemar bertanya bagaimana cara beli tiket konser Justin Bieber di Jakarta?
Sebagai informasi, konser Justin Bieber yang berjudul Justice World Tour akan berlangsung di sejumlah negara termasuk Indonesia.
Penyanyi asal Kanada tersebut akan melaksanakan konser di Malaysia tepatnya Kuala Lumpur pada tanggal 22 Oktober 2022 mendatang.
Penampilannya itu menjadi bagian dari tur dunianya tepat di kawasan Asia.
Kini beredar kabar yang mencuat tentang harga tiket konser Justin Bieber di Malaysia.
Adapun harganya yaitu 288 Ringgit atau senilai 982 ribu rupiah dan 2.088 ringgit yakni sebesar 7,1 juta rupiah.
Penyanyi kenamaan Justin Bieber juga melaksanakan konser di tiga kawasan berbeda di negara Jepang yaitu Osaka, Nagoya dan Tokyo.
Bukan itu saja, pelantun lagu Baby ini juga melaksanakan konser di kawasan Tel Aviv negara Israel.
Beredar kabar ada sejumlah negara Asia yang termasuk dalam daftar konser Justice World Tour.
Seperti yang kita tahu, pembelian tiket baru bisa penggemar lakukan pada tanggal 29 Maret 2022 mendatang.
Untuk cara pembeliannya sendiri bisa Anda lakukan lewat situs resminya di www.justinbieberinjakarta.com.
Sementara itu untuk harga tiket konser Justin Bieber di Indonesia mulai dari 1,5 juta rupiah hingga 8,5 juta rupiah.
Di sisi lain, pihak pemerintah provinsi DKI Jakarta mengatakan belum mendapat permohonan izin dari promotor konser Justin Bieber.
Pemprov DKI mengatakan bahwa rencana konser Justin Bieber di Indonesia baru saja disampaikan oleh pihak promotor.
Menurutnya, promotor baru hendak melihat respon dari masyarakat di Indonesia terkait rencana konser Justin Bieber.
Selain itu pihak pemprov DKI mengatakan boleh saja untuk menggelar konser musik selama masa PPKM level 2 yang tengah berlaku di Jakarta.
Adapun status PPKM di Jakarta sendiri juga bisa berubah.
Pemerintah DKI mengatakan konser bisa terselenggara dengan catatan kapasitas terbatas hanya 50 persen.
Itulah informasi cara beli tiket konser Justin Bieber di Jakarta untuk para penggemar.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.