Penjabat (Pj) Bupati Mamasa, Dr. Muhammad Zain, menegaskan pentingnya data dalam pengambilan keputusan yang tepat.
Hal itu Zain sampaikan saat menghadiri Sosialisasi Statistik Sektoral yang diselenggarakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) di Aula Hotel Sajojo Mamasa, Sulawesi Barat, Rabu (06/03/2024).
Zain menjelaskan, salah satu masalah besar yang pemerintah hadapi saat ini adalah data yang tidak akurat.
Data membantu pemerintah dalam mengambil keputusan yang tepat, menyediakan informasi dengan angka yang penting dalam membantu pengambilan keputusan yang lebih efektif dan tepat.
“Minimal mempengaruhi afirmasi,” ujar Zain.
Lebih lanjut, Zain menuturkan, data juga memungkinkan pembuatan perencanaan yang matang.
Menurutnya, data dapat dimanfaatkan untuk membangun desain rencana yang ideal dalam pengelolaan sumber daya dan alokasi anggaran.
Dengan demikian, kata Zain, data statistik penting tidak hanya dalam manajemen, bisnis, dan penelitian.
Namun juga dalam pengambilan keputusan di berbagai bidang dan sektor lainnya.
Di hadapan 25 peserta dari OPD pemerintah Daerah, Zain juga menegaskan komitmen pemerintah Pemkab Mamasa dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Zain memastikan bahwa seluruh kebijakan Pemerintah Daerah Kabupaten Mamasa pro terhadap rakyat.
“Ini bisa tercapai saat terjadi sinergitas terjalin dengan baik. Tentunya dengan bantuan data statistik yang akurat,” kata Zain.
Pada awal kegiatan, panitia penyelenggara memberikan penghargaan kepada OPD terkait atas keterlibatannya dalam statistik pada tahun 2023.
Kehadiran Pj Bupati Mamasa diharapkan dapat mendorong semangat dan perhatian lebih besar dalam pembinaan statistik di Kabupaten Mamasa.
Tujuannya tidak lain demi mendukung perencanaan pembangunan yang lebih akurat dan efektif.
Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.