Biang Keringat Jahat Juga Bisa Menghampiri Orang Dewasa

Tak Hanya Bayi, Biang Keringat Jahat Juga Bisa Menghampiri Orang Dewasa. Jangan berpikir kalau yang namanya biang keringat itu hanya masalah pada bayi. Pada bayi, biang keringat bisa terlihat pada daerah-daerah lipatan, terutama kalau bayinya berbadan montok. Orang dewasa perlu waspadai biang keringat di sekitar muka, punggung, leher, atau paha.

Pada dasarnya gejala biang keringat tidak serius karena bisa pulih dengan sendirinya. Kalau gatal pun bisa mudah diobati dengan mengoleskan bedak dingin yang bisa dibeli di apotek. Namun jika terjadi demam tinggi, bertambah sakit di daerah beruam, keluar nanah atau ada bengkak di sekitar kelenjar getah bening ketiak dan selangkangan, maka waktunya Anda harus berkonsultasi dengan dokter.

Iklim tropis identik dengan udara yang panas dan memancing keringat. Hal ini bisa bikin biang keringat jahat mampir di beberapa bagian tubuh. Menyesuaikan dengan kondisi, maka tak disarankan Anda memakai baju terlalu tebal atau ketat. Jika tidur pun sebaiknya memilih selimut yang relatif ringan tak terlalu tebal.

Memilih pakaian untuk aktifitas berat seperti olahraga pun tak bisa sembarangan. Pakaian longgar bisa beresiko cedera, tapi kalau terlalu ketat pun bisa membuat sulit bernapas, konsentrasi dan mengganggu peredaran darah. Terlalu ketat juga membuat kulit tak bisa bernapas dan akhirnya keringat dan kotoran tak terbuang dengan baik. Kalau sudah begini akan timbul biang keringat. Pilih pakaian yang pas dan nyaman di badan.

Jika biang keringat sudah terlanjur menghinggapi badan, berikut ada tips pertolongan pertama yang bisa Anda lakukan:

Menjaga Suasana Kulit Adem

Karena biang keringat jahat terjadi karena suasana tubuh yang panas, maka penting membuat kulit tetap dingin. Mandi, atau berendam dengan air dingin untuk menurunkan kadar keringat Anda.

Hindari dulu berjemur atau berdiam di tempat yang mataharinya menyengat. Cari tempat berteduh dan berangin jika memang terpaksa berada di luar ruangan. Jaga asupan minuman supaya kulit pun tak kering.

Mandi Air Dingin

Biang keringat itu biasanya akan mereda setelah kulit Anda menjadi dingin. Oleh karena itu, mandi dengan menggunakan air dingin bisa membantu untuk mengatasi masalah tersebut. Membilas kulit dengan secara lembut juga bisa untuk membuka pori-pori. Hal ini penting, karena untuk pori-pori yang telah tersumbat aka berkontribusi di biang keringat yang Anda kenal juga sebagai sebuah ruam panas itu.

Kompres Es ataupun Kain Dingin

Kompres dingin ini sangat bagus untuk bisa menenangkan kulit yang telah teriritasi. Kain yang Anda rendam dalam sebuah air dingin ataupun es yang Anda bungkus dengan menggunakan kain bisa mengurangi sebuah rasa sakit serta iritasi yang sering terkait dengan kondisi biang keringat. Jadi,Anda tempelkan segera dengan kantong es yang Anda bungkus handuk menuju ke bagian ruam di kulit.

Cari kipas angin ataupun AC

Ventilasi memipunyai peran yang sangat penting di kasus biang keringat untuk bisa mendorong akan ruam lekas yang mengering serta juga menjaga kulit Anda tetap dingin. Maka,tempatilah sebuah ruang ber-AC ataupun Anda gunakan akan kipas angin.

Gunakan Sebuah Pakaian yang Longgar

Sebuah pakaian longgar serta juga yang tidak akan menyerap panas bisa membantu untuk menyembuhkan akan ruam kulit akibat dari biang keringat tanpa harus menyebabkan iritasi.

Pilih Baju yang Tepat

Sungguh tak tepat jika Anda menggunakan baju ketat saat biang keringat. Baju ketat akan menutup pori-pori kulit. Katun, Linen dan Rayon adalah contoh beberapa bahan pakaian yang tepat dipakai saat panas. Anda bisa pilih bahan sutra untuk pilihan baju yang lebih elegan dan formal.

Bahan sintesis umumnya kurang menyerap panas sehingga akan membuat Anda berkeringat sebaiknya dihindari. Misalnya saja polyester, jeans, fleece, atau nilon.

Menggunakan Obat-obatan

Jika tak punya riwayat alergi obat, maka Anda bisa mengonsumsi obat antihistamin untuk meredakan gatalnya biang keringat jahat. Hal ini jadi penting karena kalau sudah gatal umumnya akan mengganggu aktifitas keseharian Anda. Namun demikian, namanya minum obat kalau tak yakin lebih baik berkonsultasi dulu ke dokter kulit.

Obat luar yang direkomendasikan untuk mengatasi gatal dan iritasi adalah salep atau krim hidrokortison. Merknya bisa sangat bermacam-macam. Ikuti petunjuk yang sudah tertera di kemasan atau dokter Anda untuk keamanannya.

Yang harus tersedia di rumah adalah losion satu ini, yang mengandung calamine. Jika dioleskan merata di tempat yang ruam maka sensasi rasa dingin akan dirasakan dan membuat kulit senantiasa kering. Jadi tak perlu kuatir lagi dengan ruam yang perih, gatal atau iritasi.

Demikian gejala dan cara pengobatan awal biang keringat jahat. Bila hal ini sudah menghampiri Anda maka pasti akan terasa tidak mengenakkan, gatal dan gerah.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Hot Minggu Ini

Angka Pengunjung Perpusda Ciamis Tahun 2024 Melonjak

Kunjungan ke Perpustakaan Daerah (Perpusda) Ciamis pada tahun 2024...

Plants vs Zombies 2.1.7 Hadirkan Fitur Gabungan Tanaman Super!

Kabar menggembirakan datang untuk para penggemar Plants vs Zombies!...

Rupiah Diprediksi Tetap di Atas Rp16 Ribu Jelang Natal

Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, nilai tukar...

Trump Bertekad Kembalikan Nama Denali ke McKinley

Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, berjanji akan...

Tragedi Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang

Sebuah kecelakaan maut terjadi di Tol Pandaan-Malang KM 77...
spot_img

Topik

Angka Pengunjung Perpusda Ciamis Tahun 2024 Melonjak

Kunjungan ke Perpustakaan Daerah (Perpusda) Ciamis pada tahun 2024...

Plants vs Zombies 2.1.7 Hadirkan Fitur Gabungan Tanaman Super!

Kabar menggembirakan datang untuk para penggemar Plants vs Zombies!...

Rupiah Diprediksi Tetap di Atas Rp16 Ribu Jelang Natal

Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, nilai tukar...

Trump Bertekad Kembalikan Nama Denali ke McKinley

Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, berjanji akan...

Tragedi Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang

Sebuah kecelakaan maut terjadi di Tol Pandaan-Malang KM 77...

Honda dan Nissan Bentuk Perusahaan Induk Baru, IPO di Tokyo 2026

Dua raksasa otomotif asal Jepang, Honda dan Nissan, tengah...

1.000 Tentara Korea Utara Jadi Korban Perang Rusia-Ukraina

Perang antara Rusia dan Ukraina terus membawa dampak luas,...

Vonis Kasus Korupsi Timah: Harvey Moeis Dipenjara 6,5 Tahun, Tuntutan Dikurangi

Pengusaha Harvey Moeis divonis 6,5 tahun penjara dalam kasus...

Berita Terkait

Ketegori Populer

spot_imgspot_img