Artikel

Aktris Kate Winslet Bawa Pulang Piala Dari Ajang Emmy 2021

Reportasee.com – Aktris Kate Winslet merupakan salah satu bintang ternama yang banyak membintangi film terkenal.

Salah satu film populer yang melambungkan namanya adalah Titanic.

Karena banyak berperan di sejumlah judul film tak mengeherankan jika ia menerima sejumlah penghargaan.

Penghargaannya sendiri sejak dahulu hingga penghargaan belum lama ini melalui ajang Emmy Awards 2021.

Emmy Awards 2021 merupakan ajang penghargaan bergengsi dengan berbagai piala dari bintang Hollywood.

Salah satu bintang yang membawa pulang piala Emmy Awards 2021 adalah aktris Kate Winslet.

Profil Aktris Kate Winslet

Nama lengkap aktris Kate Winslet adalah Kate Elizabeth Winslet yang lahir pada 5 Oktober tahun 1975 silam.

Ia adalah salah satu aktris populer dengan kebangsaan Inggris dengan darah keturunan Irlandia serta nenek moyang Swedia.

Tempat lahirnya berada di kawasan Reading Berkshire Inggris.

Orang tua Kate bernama Sally Anne dan Roger John Winslet.

Ibu Kate bekerja sebagai pengasuh sekaligus pramusaji sementara ayahnya merupakan salah satu aktor.

Kakek dan nenek dari pihak ibunya sama-sama berprofesi aktor dan menjadi pengelola Reading Repertory Theater Company.

Kate mempunyai dua saudara perempuan yang bernama Anna dan Beth dengan profesi sebagai aktris.

Ia juga memiliki satu orang adik laki-laki yang bernama Joss.

Keluarganya mempunyai keterbatasan di bidang finansial.

Bahkan mereka hidup bersama tunjangan makan gratis dengan dukungan badan amal yang bernama Actor’s Charitable Trust.

Saat Kate berusia 10 tahun sang ayah mengalami luka cukup parah akibat kecelakaan berperahu.

Kondisi ayahnya yang seperti itu membuatnya lebih merasa kesulitan untuk bekerja.

Keadaan tersebut otomatis menyebabkan lebih banyak kesulitan di bidang keuangan keluarga Kate.

Sang aktris mengatakan jika kedua orangtuanya selalu membuat mereka merasa mendapat perhatian dan dukungan.

Kate mengenyam pendidikan dasar di sekolah St. Mary serta All Saint ‘Church of England.

Hidup di dalam latar belakang keluarga aktor membuatnya terinspirasi melanjutkan akting sejak masih muda.

Ia bersama saudara-saudaranya berpartisipasi di atas panggung amatir sekolah serta teater anak muda lokal yakni Foundations.

Saat usianya lima tahun, Kate membuat penampilan panggung perdananya sebagai Mary lewat produksi Nativity dalam sekolahnya.

Dari sinilah karir aktris Kate Winslet bermula hingga menjadikannya bintang ternama dunia.

Perjalanan Karir Kate Winslet

Karir aktris Kate Winslet bermula sejak tahun 1994 silam sebagai salah satu di antara 175 perempuan yang ikut audisi.

Audisi tersebut untuk drama psikologis karya Peter Jackson yang bertajuk Heavenly Creatures di tahun 1994 silam.

Kemudian Kate berhasil mendapatkan peran tersebut usai memperlihatkan kemampuannya di hadapan Jackson.

Produksinya berlangsung di kawasan Selandia Baru yang berdasarkan kasus pembunuhan Parker Hulme di tahun 1954 silam.

Dalam drama ini Kate memerankan karakter bernama Juliet Hulme yaitu seorang remaja yang membantu sang teman yaitu Pauline Parker.

Dia mempersiapkan diri untuk perannya ini dengan cara membaca transkrip tentang pembunuhan gadis-gadis tersebut.

Selain itu ia juga membaca sejumlah surat maupun buku harian sekaligus berinteraksi terhadap kenalan mereka.

Kate berkata ia belajar banyak dari pekerjaan pertamanya ini dan menjadi film penting untuk karir perfilmannya.

Kemudian Kate ikut sebuah audisi lagi untuk peran sebagai Lucy Steele dalam film bertajuk Sense and Sensibility tahun 1995 silam.

Awalnya ia akan berperan sebagai karakter lain, namun Thompson selaku penulis terkesan dengan aktingnya.

Sehingga ia pun ingin memberikan Kate pera yang jauh lebih besar yaitu karakter bernama Marianne Dashwood.

Sementara sutradara Ang Lee menginginkan Kate memerankan peran apa saja dengan kesan anggun.

Sutradara Ang Lee pun memintanya berlatih bermain piano, membaca literature gothic serta latihan tai chi.

Tak heran jika aktris Kate Winslet sontak mendapat ulasan positif dari para kritikus terkait.

Kate Winslet Bawa Piala Emmy 2021 Lewat Film Mare Of Easttown

Dalam ajang Emmy Awards 2021, aktris Kate Winslet berhasil meraih nominasi Aktris Serial Pendek Terbaik.

Pencapaian tersebut bisa Kate raih berkat perannya dalam serial pendek bertajuk Mare of Easttown.

Menurut Kate, serial tersebut menjadi proyek di mana sesama wanita mendukung satu sama lain.

Baginya serial berjudul Mare of Easttown merupakan momen budaya guna menyatukan banyak orang.

Serta serial ini menjadi wadah diskusi selain membicarakan tentang pandemi Covid-19.

Kate mengucapkan terima kasih untuk semua orang yang sudah menyaksikan pertunjukan mereka.

Serial Mare of Easttown menceritakan tentang karakter Mare Sheehan yakni detektif yang ada di kota bernama Easttown Pennsylvania.

Detektif ini sedang melakukan investigasi terkait kasus pembunuhan remaja perempuan yang tengah usaha keras untuk bertahan hidup.

Meskipun pernah sangat terkenal di kota tersebut, kemampuan sang detektif masih warga setempat ragukan.

Terlebih kasus pembunuhan itu tak mudah ia jalani usai bercerai dan sang putra melakukan bunuh diri.

Selain itu penghargaan tersebut menandai kemenangan pertama Kate dalam kurun waktu sepuluh tahun lebih.

Terakhir ia menang pada tahun 2011 silam melalui serial bertajuk Mildred Piercce.

Kate juga mendapat nominasi sebagai produser eksekutif untuk kategori antologi luar biasa atau seri terbatas dalam acara ini.

Atas kemenangannya kali ini aktris Kate Winslet juga berpose seraya memegang trofi kemenangannya.

Rekomendasi Film Terbaik Kate Winslet

Sejak film Titanic rilis, aktris Kate Winslet sukses terkenal sebagai bintang papan atas Hollywood.

Selain berparas menawan, ia juga dapat menampilkan kualitas peran yang apik.

Tak mengherankan kalau Kate menjadi salah satu aktris yang berhasil meraih 3 dari 4 penghargaan tertinggi.

Meskipun Titanic merupakan titik penting perjalanan karirnya, terdapat judul film lain yang tak kalah seru.

Bahkan melalui judul film tersebut Kate Winslet sukses berperan dalam sejumlah genre maupun karakter berbeda-beda.

Film pertama ada Sense and Sensibility yang tayang di tahun 1995 silam.

Tiga tahun sebelum Titanic tayang sebagai film nomor 1 dunia, Kate lebih dulu muncul di film tersebut.

Film ini merupakan adaptasi dari novel klasik yang berjudul sama hasil karya Janes Suten.

Dalam film tersebut Kate memerankan karakter Marianne Dashwood yakni adik Elinor Dashwood yang Emma Thompson perankan.

Aktingnya di film ini berhasil membuat pamor Kate Winslet melejit yang kala itu berusia 19 tahun.

Menurut Emma Thompson, Kate dapat memperlihatkan karakter Marianne yang penuh energi, cerdas serta menyenangkan.

Kemudian ada film bertajuk Eternal Sunshine of Spotless Mind yang tayang di tahun 2004 silam.

Film satu ini bahkan mendapat rating hingga 93% di situs ulasan film ternama.

Memang Eternal Sunshine of Spotless Mind pantas menjadi salah satu 100 film terbaik yang pernah tayang sepanjang masa.

Alasannya tentu saja karena pemeran merupakan aktor serta aktris papan atas yang tak perlu publik ragukan lagi kualitas aktingnya.

Bukan hanya itu penulisan naskahnya tergolong unik yang membuat film semakin populer.

Karena popularitas film yang meningkat membuat nama aktris Kate Winslet semakin terkenal di kalangan publik.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Back to top button