Berita

Akademisi Sebut Andang Firman Layak Jadi Pj Bupati Ciamis

Direktur Pusat Kajian Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Galuh, Hendra Sukarman, SE, SH, MH, menyampaikan dukungannya untuk pengangkatan pejabat eselon IIa di Kabupaten Ciamis sebagai Penjabat (PJ) Bupati Ciamis yang baru.

Hal ini terkait dengan masa jabatan Engkus, PJ Bupati Ciamis saat ini, yang akan segera memasuki masa pensiun.

Menurut Hendra, dukungan terhadap pejabat eselon IIa sebagai PJ Bupati Ciamis akan memberikan beberapa keuntungan strategis.

Hendra menjelaskan, pertimbangan utama mendukung pejabat eselon IIa adalah agar koordinasi dan optimalisasi tugas PJ Bupati dapat berjalan dengan baik.

Pejabat eselon IIa di Ciamis sudah dikenal masyarakat dan memiliki pemahaman mendalam terkait kondisi di Ciamis.

“Sehingga diharapkan bisa segera beradaptasi dengan tanggung jawab tersebut,” ujar Hendra.

Selain itu, Hendra Sukarman juga secara spesifik menilai bahwa DR. Andang Firman merupakan figur yang sangat layak untuk menduduki posisi tersebut.

“DR. Andang Firman sangat layak untuk menjadi PJ Bupati Ciamis,” tambahnya.

Hendra menekankan kualitas kepemimpinan dan integritas yang dimiliki Andang dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan.

Pada kesempatan itu, Hendra berharap agar pemilihan PJ Bupati Ciamis yang baru dapat mempertimbangkan aspek koordinasi yang kuat.

Kemudian pengetahuan lokal yang baik, dan penerimaan masyarakat terhadap sosok pemimpin yang akan mengarahkan kebijakan-kebijakan daerah dalam beberapa waktu ke depan.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button