Berita

5 Tokoh Boneka Dalam Film Horor Sampai Komedi, Ada yang Lagi Viral

Ada beberapa karakter ikonik dalam sebuah tayangan, salah satunya yaitu tokoh boneka dalam film berbagai genre.

Di mana film yang terdapat tokoh boneka sendiri bergenre mulai dari horror sampai komedi dengan daya tariknya tersendiri.

Tak heran jika boneka tersebut menjadi ikonik dan membekas di hati para penontonnya dari mana saja.

Tokoh Boneka di Dalam Film yang Mencuri Perhatian

Ada banyak film yang menggunakan karakter boneka ikonik di dalamnya, terutama film dengan genre horror.

Biasanya, karakter yang tampil di dalam film tersebut yaitu menyeramkan dan kejam dengan aksi teror di dalamnya.

Tetapi, tidak hanya film horor yang menampilkan tokoh boneka dalam alur ceritanya.

Film bergenre komedi juga tak jarang yang menampilkan karakter boneka lucu, unik dan menjadi hidup dalam film tersebut.

Di bawah ini ada film horror sampai komedi dengan karakter boneka yang ada di dalamnya.

1. M3GAN

Pertama, ada M3GAN yang membuka awal tahun 2023 dengan cerita boneka robot yang kejam dan begitu menyeramkan.

M3GAN adalah film horror bergenre fiksi ilmiah garapan sutradara Gerard Johnstone yang berhubungan dengan sisi gelap dari teknologi.

Karena ceritanya yang unik, banyak orang belum pernah melihat film tersebut.

Di dalam film M3GAN terdapat karakter boneka untuk mengasuh keponakannya yang bernama Cady.

Dalam film M3Gan terdapat dance yang sempat viral di TikTok dan banyak ditiru orang-orang dalam video pendek.

2. The Doll

Ada juga tokoh boneka dalam film horor yang menyeramkan dari Indonesia bernama The Doll.

Sutradara The Doll adalah Rocky Soraya yang rilis perdana pada tanggal 27 Oktober 2016 lalu.

Di mana tokoh Boneka berawal dari Daniel yang tanpa sengaja membawa pulang boneka dari tempatnya bekerja.

Rupanya boneka itu milik anak kecil yang bernama Uci dan ternyata sudah meninggal dunia.

Mulanya semua berjalan dengan baik sampai terror demi teror dari boneka itu menimpa mereka lantaran arwah Uci yang merasa marah.

3. Annabelle

Berikutnya ada film horror supernatural garapan John R. Leonetti yang rilis di Amerika Serikat pada tanggal 3 Oktober 2014.

Annabelle menjadi film horor terlaris dan pernah viral pada masanya lantaran mendapat penghasilan kotor mencapai Rp 3,1 triliun.

Film dengan anggaran produksi Rp 80 miliar ini bercerita tentang sepasang suami istri yang mengalami kejadian supranatural dan melibatkan boneka kuno menyeramkan.

Pemeran dalam film Annabelle merupakan aktor populer dan membuatnya semakin banyak digemari orang-orang.

Adapun film Annabelle sendiri merupakan prekuel dan spin off dari film bertajuk The Conjuring.

4. Ted

Tidak hanya film dengan genre horror, film bergenre komedi juga banyak yang mengambil karakter boneka, salah satunya yaitu film Ted.

Karakter boneka yang tampil dalam film tersebut yaitu Teddy Bear berupa boneka beruang dengan visualisasi lucu.

Film Ted merupakan garapan sutradara Seth MacFarlane yang menjadi debutnya sebagai sutradara dalam film panjang.

Ted sendiri resmi rilis di bioskop pada tanggal 29 Juni 2012 dengan aktor ternama dan mencuri perhatian banyak orang.

Adapun film Ted sendiri sukses meraup keuntungan tinggi dengan jumlah pendapatan kotor mencapai 549 juta dollar lebih.

5. Cult of Chucky

Ada juga Cult of Chucky merupakan film horror supernatural dengan sutradara dan ceritanya hasil karya Mancini.

Film tersebut menceritakan tentang karakter Chucky yaitu boneka pembunuh yang meneror korbannya kembali dengan nama Nica.

Boneka iblis satu ini juga ingin membalaskan dendamnya pada musuh lama dan membuatnya populer.

Itulah sederet tokoh boneka dalam film yang membuatnya populer dan viral di kalangan penggemar film.


Eksplorasi konten lain dari Reportasee.com™

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Back to top button